Peringatan Reformasi 1998
Detik-detik Soeharto Lengser dari Kursi Presiden 26 Tahun Lalu, Setelah Mahasiswa Duduki Gedung DPR
Detik-detik Soeharto lengser dari kursi Presiden, 26 tahun lalu, setelah mahasiswa berdemo dan menduduki Gedung DPR/MPR RI, pada 21 Mei 1998.
Menurut Nurcholis, dilansir dari Kompas, ide Komite Reformasi itu sendiri berasal dari Presiden Soeharto.
Nurcholis membantah bahwa ada tokoh yang mengusulkan itu saat bertemu Soeharto di kediaman Jalan Cendana, Jakarta Pusat.
Penolakan juga disampaikan sejumlah tokoh yang tidak menghadiri pertemuan.
Ketua Umum PP Muhammadiyah PP Amien Rais misalnya, yang mempermasalah mengenai ketidakjelasan kapan pemilu itu akan dilakukan.
Menurut Amien Rais dan sejumlah tokoh, Komite Reformasi merupakan cara Soeharto untuk mengulur waktu dan tetap berkuasa.
Soeharto semakin terpukul setelah 14 menteri di bawah koordinasi Menko Ekuin Ginandjar Kartasasmita menolak bergabung dalam Komite Reformasi atau kabinet baru hasil reshuffle.
Bahkan, dalam pernyataan tertulis yang disusun di Gedung Bappenas pada 20 Mei 1998, 14 menteri itu secara implisit meminta Soeharto untuk mundur.
Soeharto sadar posisinya semakin lemah. Kegalauan Jenderal yang Tersenyum itu mencapai puncaknya pada Rabu malam itu, 20 Mei 1998. Atas sejumlah pertimbangan, dia pun memutuskan untuk mundur esok harinya, 21 Mei 1998. Dan begitulah kisah Soeharto di akhir kekuasaannya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "21 Mei 1998, Saat Soeharto Dijatuhkan Gerakan Reformasi...", Klik untuk baca: https://nasional.kompas.com/read/2018/05/21/06480851/21-mei-1998-saat-soeharto-dijatuhkan-gerakan-reformasi?page=all.
detik-detik
Soeharto
lengser
mengundurkan diri
Presiden
26 tahun lalu
21 Mei
1998
Gedung DPR/MPR
BJ Habibie
Nurcholish Madjid
mahasiswa
Reformasi
demonstrasi
Istana Merdeka
Megawati Soekarnoputri
| Penjelasan KPM Penerima PKH atau BPNT Oktober 2025, Masih Berpeluang dapat BLT? |
|
|---|
| Daftar 7 Jalan yang Akan Ditutup Saat Karnaval Kendaraan Hias Lewat di Kota Bandung |
|
|---|
| Ramai Kendaraan Hias Hari Ini di Kota Bandung, Beragam Bentuk dan Ragamnya |
|
|---|
| 7 Rute Jalan yang Dilewati 60 Kendaraan Hias di Festival Hari Jadi Kota Bandung |
|
|---|
| Jadwal Balapan MotoGP Sirkuit Sepang Malaysia, Bagnaia Star Terdepan Besok |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/priangan/foto/bank/originals/Soeharto-Lengser.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.