Forum Pelajar Kota Tasikmalaya Bakal Gelar Aksi Bersih di Area Komplek Dadaha
Pelajar Kota Tasikmalaya bakal bakal turun membersihkan sampah di area Dadaha
Penulis: Jaenal Abidin | Editor: ferri amiril
Laporan wartawan TribunPriangan.com, Jaenal Abidin
TRIBUNPRIANGAN.COM, KOTA TASIKMALAYA - Pelajar Kota Tasikmalaya bakal bakal turun membersihkan sampah di area Dadaha, yang bakal dilaksanakan pada Sabtu (29/11/2025) mendatang.
Kegiatan bersih- bersih ini diinisiasi Forum Pelajar Kota Tasikmalaya dan juga akan melibatkan organisasi daerah, serta mengundang pelajar lainnya dan masyarakat umum.
Founder Forum Pelajar Sena Septiansah mengatakan, aksi bersih ini dinamakan program Gerakan Serempak Tasik Bersih (Gersik). Ini merupakan gerakan pelajar yang peduli terhadap lingkungan, terutama sampah di Kota Tasikmalaya.
“Awalnya tergerak dengan permasalahan sampah di Kota Tasikmalaya yang kerap menimbulkan banjir, dan masalah lingkungan lainnya,” ungkap Sena kepada wartawan TribunPriangan.com, disela-sela kegiatan di wilayah Kecamatan Tawang, Sabtu (23/11/2025).
Alasan memiliki Dadaha sebagai lokasi aksi kata Sena, karena menjadi pusat kegiatan masyarakat. Termasuk, menjadi etalase Kota Tasikmalaya yang lingkungannya harus terjaga.
“Kita akan fokus dulu disana. Kami akan membagi tim, untuk memungut sampah berdasar jenisnya,” ucap Sena.
Sena berharap, kegiatan yang baru pertama kali dilakukan ini, akan berkelanjutan, dan mampu menjadikan kembali Kota Tasikmalaya yang resik.
”Yang jelas kami ingin kota bersih, bisa seperti Ciamis menjadi kota kecil terbersih di Asia Tenggara tahun 2025,” harapnya.
Sena juga berterimakasih kepada semua pihak yang turut membantu rencana aksi ini mendapat dukungan penuh Wakil Walikota Tasikmalaya Diky Candra Negara dan Istri Rani Permayani yang telah memberi dukungan penuh.
”Alhamdulillah kegiatan ini dapat dukungan penuh dari Pak Diky dan Ibu, terima kasih,” kata pelajar SMKN I Kota Tasikmalaya ini.
Dalam kegiatan Gersik ini, juga akan dilaksanakan Seminar bertema “Zero Waste”, dan Talk Show yang akan dihadiri mojang jajaka, serta duta lingkungan.
Nantinya kegiatan ini akan ditutup, dengan deklarasi Pelajar Bersih, yang merupakan komitmen untuk terus menjaga kebersihan lingkungan.
Ditemui terpisah, Istri Wakil Wali Kota Tasikmalaya Rani Permayani mengaku, takjub dengan inisiatif para pelajar ini yang mau menggelar aksi bersih-bersih sampah.
“Terimakasih anak- anak hebat dari forum pelajar kota Tasikmalaya sudah menjadi pelopor kebersihan dan mengingatkan kesadaran menjaga lingkungan," ungkap wanita yang aktif dalam kegiatan sosial ini.
Tentu dampaknya akan luar biasa, selain terlihat indah, juga bisa mencegah sumber penyakit, dan mengantisipasi banjir dari selokan yang tersumbat sampah.
"Kegiatan seperti ini dilakukan berkelanjutan, untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dan pemerintah menjalankan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS)," ungkapnya. (*)
| Bermain Imbang, Persikotas FC Melaju Ke Semifinal dan Lolos Liga 4 Nasional Musim Depan |
|
|---|
| Niat Ngambil Uang, Wanita Asal Kota Tasik Jadi Korban Ganjal ATM di Pusat Perbelanjaan |
|
|---|
| Tinjau SR di Kota Tasik, Sekretaris Ditjen Kemensos RI Pastikan Semua Fasilitas Diperbaiki |
|
|---|
| Penipu Ngaku Gubernur Jabar Mau Beri Bantuan, Seorang IRT di Tasikmalaya Nyaris Jadi Korban |
|
|---|
| Target Retribusi Tahun 2025 Sebesar Rp 2 Miliar Lebih, Dishub Kota Tasik Optimis Tercapai |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/priangan/foto/bank/originals/Dikirtutunkangsungsunga.jpg)