Hasil Pengawasan Masa Kampanye, Bawaslu Pangandaran Akui Terjadi Money Politics

Hasil Pengawasan Masa Kampanye, Bawaslu Pangandaran Akui Terjadi Money Politics

Editor: ferri amiril
tribunpriangan.com/padna
Hasil Pengawasan Masa Kampanye, Bawaslu Pangandaran Akui Terjadi Money Politics 

Laporan Kontributor TribunPriangan.com Pangandaran, Padna

TRIBUNPRIANGAN.COM, PANGANDARAN - Kordiv penanganan pelanggaran dan penyelesaian sengketa Bawaslu Kabupaten Pangandaran, Gaga Abdilah Syihab sebut, masa kampanye Pemilu 2024 ini terjadi money politics di wilayah kerjanya.

Adanya money politics ini hasil pengawasan - pengawasan semua mulai 28 November 2013 sampai 9 februari 2024.

"Ada beberapa temuan yang tentunya ini sesuai dengan indeks kerawanan Pemilu yaitu  terkait money politics yang memang terjadi di Kabupaten Pangandaran," ujar Gaga kepada sejumlah wartawan di sekretariatnya tidak lama ini.

Semuanya, ada tiga temuan yang ditangani dan sudah dibahas oleh centra Gakkumdu di Kabupaten Pangandaran. 

Baca juga: Aktivitas Masa Kampanye Pemilu 2024, Bawaslu Pangandaran Sebut Totalnya Ada 850 Kali

Aktivitas Masa Kampanye Pemilu 2024, Bawaslu Pangandaran; Totalnya Ada 850 Kali
Aktivitas Masa Kampanye Pemilu 2024, Bawaslu Pangandaran; Totalnya Ada 850 Kali (tribunpriangan.com/padna)

Sementara tiga temuan money politics ini tidak berbentuk uang, tapi berbentuk materi lainnya yaitu berbentuk sembako

"Jadi, ini bukan uang tapi terkait pembagian sembako oleh sejumlah Caleg," katanya.

Dan ini, lanjut Ia, terjadi di wilayah Kecamatan Padaherang dan Kecamatan Kalipucang Kabupaten Pangandaran.

"Untuk pelakunya, itu dikecualikan tapi yang jelas ada (money politics berbentuk sembako)," ucap Gaga. 

Selain itu, kemudian ada temuan aktivitas Kampanye di tempat pendidikan dan ada satu pelanggaran administrasi terkait APK yang tentunya sudah direkomendasikan terhadap KPU dan dugaan pelanggaran lainnya.

"Jadi, memang totalnya ada 6 temuan. Terkait laporan memang ada tapi kandas di syarat formil dan materil," ujarnya.(*)

Sumber: Tribun Priangan
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved