Kasus Bunuh Diri

Depresi, Terduga Pelaku Pencabulan Anak Tetangga di Cimahi Tewas Gantung Diri di Balkon Rumah

Penemuan mayat H(43) pria yang tergantung di balkon rumah, gegerkan warga Kampung Sukanampa, Kota Cimahi, Jumat (4/8/2023)

Penulis: Luun Aulia Lisaholith | Editor: ferri amiril
TribunNews.com
Ilustrasi tali Bunuh Diri(TRIBUNNEWS.COM) 

TRIBUNPRIANGAN.COM - Penemuan mayat H(43) pria yang tergantung di balkon rumah, gegerkan warga Kampung Sukanampa, RT 1/19, Kelurahan Cigugur Tengah, Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi, Jumat (4/8/2023)

H diketahui merupakan terduga pelaku pelecehan seksual terhadap anak di bawah umur yang sempat kabur ke luar kota beberapa waktu lalu.

Ia sempat pulang ke rumahnya, namun saat digeldah, H ditemukan tak bernyawa dengan posisi sedang tergantung di balkon rumanya.

Ketau RT 01, Iwan Daroji mengatakan H merupakan warganya yang sehari-hari sering bersosialisasi seperti warga lain, bahkan sering mendatangi masjid untuk beribadah.

"Terduga pelaku ini belum nikah, di sini ngontrak sama anggota keluarganya, sehari-harinya suka nangkring di pangkalan ojek," ujar Ketua RT 01, Iwan Daroji, saat ditemui di lokasi kejadian, Jumat (4/8/2023).

Baca juga: Detik-detik Pria Lakukan Aksi Bunuh Diri Berbaring di Lintasan Kereta Api Stasiun Pasar Senen

Tentang aksi gantung diri yang dilakukan H, Iwan mengetahui setelah mendapat laporan dari warga setempat, kemudian pihaknya langsung mendatangi lokasi kejadian.

"Dia kurang lebih baru dua tahunan di sini, dagang. Dia juga suka azan di masjid, jadi sangat disayangkan dan tidak disangka mengakhiri (hidup) dengan cara seperti ini," katanya.

Sejumlah warga berkerumun saat polisi melakukan evakuasi jenazah di lokasi kejadian yakni dari lantai dua rumah tersebut

Mereka tidak menyangka pelaku pelecehan tersebut nekat melakukan aksi gantung diri.

"Saat itu posisinya sudah diturunkan, jadi berbaring di dalam ruangan yang gak jauh dari tempat kejadian (gantung diri)," ucap Iwan.

Baca juga: Coco Lee, Pengisi Suara dan Penyanyi OST Mulan Meninggal Dunia Bunuh Diri Karena Depresi

Adapun , Lurah Cigugur Tengah, Rezza Rivalsyah Harahap, mengatakan, terkait kejadian itu pihaknya mendapat laporan dari seksi pemerintahan bahwa ada warga yang telah melakukan aksi bunuh diri sekitar pukul 07.00 WIB.

"Pelaku bunuh diri adalah terduga pelaku pelecehan seksual yang terjadi beberapa hari lalu di wilayah Kelurahan Cigugur Tengah," ujar Rezza.

Dikutip dari TribunJabar.id, berdasarkan laporan dari kelurahan, pelaku merupakan pelecehan seksual diketahui setelah anak yang menjadi korban melapor kepada ibunya.

"Lalu ibunya korban menyampaikan laporan ke aparat kewilayahan setempat dan dilakukan mediasi dengan dipimpin oleh Bhabinkamtibmas, Babinsa, dan pihak dari kelurahan," katanya. (*)

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id (Penulis: Hilman Kamaludin | Editor: Hermawan Aksan)

Simak berita update TribunPriangan.com lainnya di : Google News

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved