Pemkab Sumedang Belajar dari GovTech, Pelayanan Publik Harus Jamin Kesejahteraan Masyarakat

Bagaimana penggunaan piranti digital dalam pelayanan publik harus menjamin kebahagiaan dan peningkatan kesejahteraan rakyat. Jadi digital hanya alat

Penulis: Redaksi | Editor: bisnistribunjabar
Istimewa/ Dok Humas Pemkab Sumedang
Wakil Bupati Sumedang, Erwan Setiawan, Sekda Sumedang Herman Suryatman saat menghadiri Perhelatan GovTech Global Forum yang diselenggarakan oleh Bank Dunia di Washinton DC, Amerika Serikat, Jumat (5/5/2023). 

Laporan Kontributor TribunJabar.id Kiki Andriana dari Sumedang

TRIBUNPRIANGAN.COM, SUMEDANG - Perhelatan GovTech Global Forum yang diselenggarakan oleh Bank Dunia di Washinton DC, Amerika Serikat, memberikan banyak pelajaran yang bisa diambil oleh Pemerintah Kabupaten Sumedang sebagai salah satu pesertanya.

Wakil Bupati Sumedang, Erwan Setiawan mengatakan, pelajaran yang diambil misalnya dari diskusi-diskusi menarik tentang tata kelola pemerintahan di era digital.

Dengan narasumber beragam, baik dari eksekutif Bank Dunia, akademisi, praktisi pemerintahan, maupun dari organisasi non-pemerintah.

"Berbagai pembelajaran dan pengalaman implementasi Government Technology (GovTech) atau Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) di berbagai negara dan di banyak sektor, dikupas oleh para ahlinya," ujar Erwan di Washington, dikutip Minggu (7/5/2023), dari siaran yang diterima TribunJabar.id.

Dari materi-materi yang diraih dalam diskusi bersama para ahli pemerintahan bersistem digital, Erwan mengatakan bahwa ternyata inti dari pelayanan publik adalah terciptanya kesejahteraan masyarakat.

"Bagaimana penggunaan piranti digital dalam pelayanan publik harus menjamin kebahagiaan dan peningkatan kesejahteraan rakyat. Jadi digital hanya alat, itu esensi dari citizen centric (masyarakat sebagai pusat)," katanya.

Sejak hari pertama, Erwan mendapatkan materi tentang tata kelola pemerintahan di era digital, mulai dari GovTech dalam implementasi; GovTech dan kepercayaan publik; GovTech untuk akuntabilitas dan transparansi; Kemampuan digital masa depan, dan; Membangun data untuk pelayanan publik.

Joao Ricardo Vasconcellos, Senior Governance Specialist and TTL of The GovTech Global Forum The World Bank, menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada Pemkab Sumedang yang telah menghadiri GovTech Global Forum ini.

Bagi Bank Dunia, berbagai pengalaman praktis tata kelola pemerintahan berbasis digital di berbagai negara sangat penting didiskusikan, termasuk pengalaman Kabupaten Sumedang yang membanggakan.

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved