Perempuan Asal Sumedang Nekat Loncat dari Bus di Jalan Tol Cipularang Purwakarta, Diduga Depresi
Diketahui, korban merupakan penumpang bus angkutan umum PO Primajasa dengan nopol B 7494 FGA.
Laporan Wartawan Tribunjabar.id, Deanza Falevi
TRIBUNPRIANGAN.COM, PURWAKARTA - Video yang menayangkan seseorang tergeletak di tengah jalan di ruas Jalan Tol Cipularang KM 99B, wilayah Kabupaten Purwakarta pada Senin (8/7/2024), sekira pukul 11.00 WIB, viral di media sosial.
Setelah ditelusuri Tribunjabar.id, korban tersebut ternyata terjatuh usai melomapt dari bus yang dia tumpangi saat melaju dari arah Bandung menuju Jakarta.
Dilihat dari video, korban tergeletak di jalur cepat dengan kondisi luka di bagian kaki.
Baca juga: Bendungan Cipanas Sumedang Diresmikan Wapres, Bey Berharap Produksi Padi di Jawa Barat Meningkat
Nampak warga yang merupakan pengguna jalan atau warga sekitar berkerumun untuk melihat keadaan korban, sementara petugas melakukan pemeriksaan di sekitar TKP untuk kemudian melakukan evakuasi korban.
Diketahui, korban merupakan penumpang bus angkutan umum PO Primajasa dengan nopol B 7494 FGA.
Bahkan, bus yang ditumpangi korban pun menepi untuk memastikan keadaan korban, karena korban adalah penumpang bus yang naik sejak di terminal Leuwipanjang, Bandung.
Baca juga: Pesan Maruf Amin Saat Resmikan Bendungan Cipanas Sumedang: Jangan Lupakan Orang Hulu
"Kendaraan datang dari arah Bandung menuju Jakarta melaju di lajur 2, setiba di TKP menurut keterangan kondektur korban tiba-tiba membuka pintu kemudian melompat, lanjut pengemudi menepikan kendaraan di bahu jalan," ujar AKP Dadang Supriadi saat dikonfirmasi Tribunjabar.id, Selasa (9/7/2024).
Dadang mengatakan bahwa korban langsung dievakuasi ke rumah sakit untuk dilakukan penanganan medi.
Petugas kepolisian lantas memeriksa awak bus yang ditumpangi korban.
Baca juga: 12 Anak Punk Terjaring Razia Satpol PP Sumedang, Disanksi Nyanyikan Indonesia Raya
"Korban sudah dilakukan perawatan di rumah sakit Abdul Radjak Purwakarta, kami melakukan pemeriksaan kepada sopir dan kondektur serta saksi-saksi. Kuat dugaan korban alami depresi," katanya.
Sampai saat ini, dia mengatakan, korban masih dilakukan pemeriksaan tim medis di Ruang ICU RS Abdul Radjak.
"Sudah ada pihak keluarga di rumah sakit. Korban bernama Sarah Mahdum warga Sumedang," ujar Dadang.(*)
Kronologi Dump Truk Hantam Angkot dan Dua Bangunan di Paseh Sumedang, Satu Orang Tewas |
![]() |
---|
Sedang Mencuci Angkot di Depan Rumahnya, Pria di Paseh Sumedang Tewas Dihantam Dump Truk |
![]() |
---|
Jalur Alternatif Parakanmuncang - Simpang Sumedang Diguyur Hujan, Pengendara Harus Waspada |
![]() |
---|
Jadwal SIM Keliling Hari Ini Sumedang, Digelar di Kantor Kecamatan Ujungjaya |
![]() |
---|
Kisah Valentina, Siswi SMK di Sumedang yang Tak Malu Jualan Moci Setiap Hari |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.