Petani Tua di Cirebon Ini Tinggal di Rumah Ukuran 3x3 Meter Berdinding Bilik, Cuma Ada Tempat Tidur

pria berusia 60 tahun di Cirebon tinggal di sebuah rumah bambu berdinding tripleks ukuran 3x3 meter, yang bocor saat hujan turun

Editor: Machmud Mubarok
TribunCirebon.com/Eki Yulianto
Harda (60) petani tua yang tinggal di rumah mungil berukuran 3x3 meter di sudut gang sempit di Blok 4 Tuk, RT.1/4, Desa Gembongan Mekar, Kecamatan Babakan, Kabupaten Cirebon. 

Karda berharap program rutilahu dari Polresta Cirebon segera dilaksanakan, sehingga ia tidak lagi kedinginan saat hujan deras. 

"Kalau hujan, air merembes dan masuk ke dalam rumah."

"Yang bikin repot, rumah saya tidak ada kamar mandinya, jadi numpang kalau mau ke WC," jelas dia.

Sebelum benar-benar direnovasi, Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni pun meninjau rumah Karda pada Selasa (4/6/2024) malam.

Saat itu, suasana rumah Karda (60) pun mendadak ramai.

Tidak hanya warga yang berdatangan, rumah di gang sempit dekat pesawahan ini juga diramaikan oleh kehadiran aparat kepolisian.

Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, memimpin rombongan kepolisian yang sengaja mengunjungi rumah pria paruh baya tersebut.

Kedatangan mereka bukan tanpa alasan, di mana rumah Karda menjadi salah satu sasaran program renovasi rumah tidak layak huni (rutilahu) yang diinisiasi oleh Polresta Cirebon.

Kehadiran aparat kepolisian ini untuk memastikan bahwa program tersebut tepat sasaran, membantu warga yang benar-benar membutuhkan.

Saat tiba di lokasi, Sumarni langsung disambut hangat oleh Karda di depan rumahnya.

Meskipun malam itu langit gelap, wajah Karda memancarkan keceriaan.

Kedatangan Sumarni dan jajarannya membawa kabar gembira, di mana rumah yang ditempatinya selama tiga tahun terakhir akan direnovasi.

Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni mengatakan, bahwa program rutilahu ini diadakan dalam rangka menyambut peringatan Hari Bhayangkara ke-78 yang jatuh pada 1 Juli 2024.

Selain program rutilahu, Polresta Cirebon juga menggelar berbagai kegiatan sosial dan perlombaan untuk anak-anak serta generasi muda dalam bidang kesenian dan olahraga.

"Kegiatan ini tidak hanya untuk memeriahkan perayaan Hari Bhayangkara, tetapi juga sebagai bentuk komitmen kami dalam memberikan kontribusi positif kepada masyarakat," kata Sumarni.

Sumber: Tribun Cirebon
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved