Wisata Pangandaran

Cara Manajemen Hotel di Pangandaran Memanjakan Sekaligus Mendidik Anak-anak Tamu Saat Berlibur

Hotel Grand Palma Pangandaran by Horison, ingin memberikan pengalaman berlibur yang berkesan sekaligus bernilai pendidikan bagi anak-anak

Penulis: Padna | Editor: Dedy Herdiana
Tribunpriangan.com/Padna
MANJAKAN TAMU HOTEL - General Manager Hotel Grand Palma Pangandaran by Horison, Raden Angga Muhamad Mudzakir saat ditemui di Pantai Barat Pangandaran, Minggu (2/11/2025) siang. Angga menjelaskan tentang cara memanjakan sekaligus mendidik anak-anak tamu saat berlibur. 

Laporan Kontributor Tribunjabar.id Pangandaran, Padna

TRIBUNPRIANGAN.COM, PANGANDARAN - Liburan di pantai kini tak hanya soal bersenang-senang. Di Pangandaran, Jawa Barat ada satu hotel yang menghadirkan konsep wisata edukatif memadukan hiburan dan pembelajaran bagi anak-anak tamu yang menginap.

Hotel ini bernama Grand Palma Pangandaran By Horison yang berlokasi di dekat cagar alam Pantai Barat Pangandaran.

General Manager Hotel Grand Palma Pangandaran by Horison, Raden Angga Muhamad Mudzakir, mengatakan, pihaknya ingin memberikan pengalaman berlibur yang berkesan sekaligus bernilai pendidikan bagi anak-anak.

"Kami harap, ketika anak-anak pulang dari Pangandaran, mereka membawa kesan positif dan bisa menerapkan nilai-nilai yang dipelajari di lingkungan sekitarnya," ujar Angga kepada Tribun Jabar di Pantai Barat Pangandaran, Minggu (2/11/2025) siang.

PAKET LIBURAN - Suasana aktivitas paket liburan yang digagas Hotel Grand Palma Horison Pangandaran bagi tamu pengunjung yang membawa anak-anaknya, Kamis (30/10/2025).
PAKET LIBURAN - Suasana aktivitas paket liburan yang digagas Hotel Grand Palma Horison Pangandaran bagi tamu pengunjung yang membawa anak-anaknya, Kamis (30/10/2025). (Tribunpriangan.com/Padna)

Baca juga: Akhir Pekan Edukatif di Pangandaran, Anak-anak Berpetualang Sambil Belajar di Alam Bebas

Program yang ditawarkan hotel ini dirancang agar anak-anak dapat belajar di alam bebas sambil menikmati keindahan wisata Pangandaran

Dengan dipandu pemandu wisata yang profesional, anak-anak diajak berjalan menyusuri jalur hutan rimbun, mengamati perilaku satwa seperti monyet ekor panjang dan rusa yang berlarian di kejauhan. 

Aktivitas tersebut mengajarkan pentingnya menjaga keseimbangan alam dan menghargai makhluk hidup.

"Anak-anak tidak hanya bermain, tapi juga belajar langsung dari lingkungan sekitar. Ini menjadi pengalaman yang tidak terlupakan," katanya.

Menariknya, seluruh kegiatan edukatif tersebut sudah menjadi satu paket dengan kamar hotel, sehingga tamu tidak perlu membayar biaya tambahan.

Baca juga: Mengenal Kang Den, Pecinta Reptil di Pangandaran yang Dedikasikan Hidup untuk Edukasi Masyarakat

Karena, pihak hotel mengadopsi berbagai metode pendidikan populer untuk mendukung kegiatan anak-anak ketika berlibur, di antaranya;

1. Charlotte Mason yang menekankan pembentukan karakter melalui kegiatan bermakna seperti membaca dan bercerita.

2. Reggio Emilia, yang mengedepankan kebebasan berekspresi dan kerja sama sosial.

3. Waldorf Steiner yang mengintegrasikan seni dan kreativitas dalam pembelajaran.

4. Sariswara, metode pendidikan khas Indonesia ciptaan Ki Hadjar Dewantara yang berakar pada budaya lokal.

Sumber: Tribun Priangan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved