Naskah Khutbah Jumat
Naskah Khutbah Jumat 16 Mei 2025/ 19 Zulkaidah 1446 H: Bahaya Sifat Munafik
Berikut ini terdapat Naskah Khutbah Jumat 16 Mei 2025/ 19 Zulkaidah 1446 H: Bahaya Sifat Munafik
Penulis: Lulu Aulia Lisaholith | Editor: ferri amiril
TRIBUNPRIANGAN.COM - Berikut ini terdapat Naskah Khutbah Jumat 16 Mei 2025/ 19 Zulkaidah 1446 H: Bahaya Sifat Munafik
Salah satu rukun pada hari Jumat adalah penyamapaian Khutbah oleh sang khatib.
Islam menganjurkan supaya khutbah tidak disampaikan terlalu panjang agar jemaah tidak bosan.
Sekadar informasi, ajuran untuk menyampaikan khutbah secara singkat terdapat di dalam sebuah hadits riwayat Muslim dan Ahmad berikut ini.
عَنْ عَمَّارِ بْنِ يَاسِرٍ قَالَ إِنِّي سَمِعْتُ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يَقُولُ إِنَّ طُولَ صَلاَةِ الرَّجُلِ وَقِصَرَ خُطْبَتِهِ مَئِنَّةٌ مِنْ فِقْهِهِ فَأَطِيلُوا الصَّلاَةَ وَاقْصُرُوا الْخُطْبَةَ وَإِنَّ مِنْ الْبَيَانِ سِحْرًا (رواه مسلم وأحمد)
Artinya: "Dari Ammar Ibn Yasir (diriwayatkan bahwa) ia berkata: Sesungguhnya aku mendengar Rasulullah ﷺ bersabda: Sesunggunguhnya panjangnya sholat dan pendeknya khutbah seorang khatib adalah tanda kepahaman seseorang tentang agama. Oleh karena itu panjangkanlah sholat dan persingkatlah khutbah; sesungguhnya dalam penjelasan singkat ada daya tarik." (HR Muslim dan Ahmad)
Ada berbagai jenis topik khutbah Jumat, namun kali ini TribunPriangan.com ingin mengulas tentang Bahaya Sifat Munafik.
Baca juga: Naskah Khutbah Jumat 16 Mei 2025/ 19 Zulkaidah 1446 H: 4 Hal Kunci Ibadah Diterima
Khutbah I
اَلْحَمْدُ لِلّٰهِ الَّذِيْ أَنْعَمَنَا بِنِعْمَةِ الْاِيْمَانِ وَالْاِسْلَامِ ، وَالصَّلَاةُ وَالسَّلَامُ عَلٰى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ خَيْرِ الْأَنَامِ، وَعَلٰى اٰلِهِ وَأَصْحَابِهِ الْكِرَامِ، أَشْهَدُ اَنْ لَا اِلٰهَ اِلَّا اللهُ الْمَلِكُ الْقُدُّوْسُ السَّلَامُ وَأَشْهَدُ اَنَّ سَيِّدَنَا وَحَبِيْبَنَا مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ صَاحِبُ الشَّرَفِ وَالْإِحْتِرَام، أَمَّا بَعْدُ: فَيَاأَيُّهَا الْمُؤْمِنُوْنَ, اِتَّقُوا اللّٰهَ حَقَّ تُقَاتِهِ وَلَا تَمُوْتُنَّ اِلَّا وَأَنْتُمْ مُسْلِمُوْنَ, وَاشْكُرُوْهُ عَلَى مَا هَدَاكُمْ لِلإِسْلاَمِ، وَأَوْلاَكُمْ مِنَ الْفَضْلِ وَالإِنْعَامِ، وَجَعَلَكُمْ مِنْ أُمَّةِ ذَوِى اْلأَرْحَامِ. قَالَ تَعَالَى : وَمِنَ ٱلنَّاسِ مَن يُعْجِبُكَ قَوْلُهُۥ فِى ٱلْحَيَوٰةِ ٱلدُّنْيَا وَيُشْهِدُ ٱللَّهَ عَلَىٰ مَا فِى قَلْبِهِۦ وَهُوَ أَلَدُّ ٱلْخِصَامِ
Segala puji dan syukur kita panjatkan kepada Allah SWT atas segala karunia dan rahmat-Nya yang senantiasa dilimpahkan kepada kita semua. Salawat dan salam kita haturkan kepada junjungan kita, Nabi Muhammad SAW, sumber keteladanan dan manusia paling mulia di muka bumi ini.
Jamaah, kaum Muslimin yang dimuliakan Allah,
Pada kesempatan yang berbahagia ini, marilah kita bersama-sama merenungkan dan berusaha menjauhi sifat yang sangat tercela, yaitu sifat munafik. Sifat ini adalah salah satu yang sangat dilarang dalam Islam. Mengenai sifat ini, Allah SWT berfirman dalam Al-Qur'an Surat Al-Baqarah ayat 8-10:
Baca juga: Naskah Khutbah Jumat 16 Mei 2025: Bertanggung Jawab Atas Qadha dan Qadar di Hadapan Allah
وَمِنَ ٱلنَّاسِ مَن يُعْجِبُكَ قَوْلُهُۥ فِى ٱلْحَيَوٰةِ ٱلدُّنْيَا وَيُشْهِدُ ٱللَّهَ عَلَىٰ مَا فِى قَلْبِهِۦ وَهُوَ أَلَدُّ ٱلْخِصَامِ
Artinya: "Dan di antara manusia ada orang-orang yang mengatakan: 'Kami beriman kepada Allah dan Hari Akhir', padahal mereka sesungguhnya tidak beriman. Mereka hendak menipu Allah dan orang-orang yang beriman, padahal mereka hanya menipu diri mereka sendiri, dan mereka tidak sadar." Kaum Muslimin yang dimuliakan Allah SWT, dalam ayat ini Allah ta’ala membahas tentang orang-orang Mukmin sejati, kemudian orang-orang kafir sejati, dan akhirnya menyentuh kelompok ketiga yang berbeda dari kedua kelompok sebelumnya.
Kelompok ini, meskipun secara lahiriah tampak seperti orang beriman, namun secara batiniah mereka menyamai orang kafir. Mereka adalah orang-orang munafik, yang termasuk penghuni neraka paling bawah.
Khutbah Jumat Zulkaidah
Khutbah Jumat Dzulqoida
Naskah Khutbah Jumat Terbaru
Naskah Khutbah Jumat Hari Ini
Naskah Khutbah Jumat
Teks Khutbah Jumat
Contoh Teks Khutbah Jumat
khutbah Jumat
| Naskah Khutbah Jumat 16 Mei 2025/19 Zulkaidah 1446 H: Proporsi Ibadah Penembus Pintu Rahmat Allah |
|
|---|
| Naskah Khutbah Jumat 16 Mei 2025/ 19 Zulkaidah 1446 H: Berlepas Diri dari Kehidupan Lalai dan Merugi |
|
|---|
| Naskah Khutbah Jumat 16 Mei 2025/ 19 Zulkaidah 1446 H: 4 Hal Kunci Ibadah Diterima |
|
|---|
| Naskah Khutbah Jumat 16 Mei 2025: Putus Asa yang Berbuah Kesengsaraan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/priangan/foto/bank/originals/Ilustrasi-wanita-muslimah.jpg)