Kisah Bocah Muiz Asal Garut

Kisah Muiz Bocah 12 Tahun Asal Garut yang Berjuang Hidupi Keluarganya, Banjir Bantuan

Kisah Muiz Bocah 12 Tahun Asal Garut yang Berjuang Hidupi Keluarganya, Banjir Bantuan

Penulis: Sidqi Al Ghifari | Editor: ferri amiril
tribunpriangan.com/sidqi al ghifari
Kisah Muiz Bocah 12 Tahun Asal Garut yang Berjuang Hidupi Keluarganya, Banjir Bantuan 

Laporan Kontributor TribunPriangan.com Garut, Sidqi Al Ghifari

 

TRIBUNPRIANGAN.COM, GARUT - Senyuman Muizatul Halim (12), ibunda dan ketujuh adiknya kini merekah, sejumlah bantuan satu persatu tiba di kediamannya. 

Muiz merupakan bocah viral asal Kabupaten Garut, dirinya jadi perbincangan di media sosial karena aksinya yang berjuang keras membantu orangtuanya dalam menghidupi dan merawat adik-adiknya.

Di usianya yang baru duduk di bangku kelas enam sekolah dasar, ia rela berjuang keras berjualan cakue hingga memulung barang bekas untuk bertahan hidup. 

Kisahnya pertama kali dibagikan oleh seorang konten kreator asal Garut bernama Sri Pujawati (28) atau Desrigemoy di akun Tiktoknya, hingga didatangi YouTuber Ncepbilal. 

Dari penelusuran Tribun, Muiz merupakan warga Kampung Siderang Datar, Desa Cintanagara, Kecamatan Cigedug, Kabupaten Garut, Jawa Barat. 

Rumahnya terbuat dari bangunan bambu, tidak ada wc di dalamnya. Dapur dan ruang tengah menyatu. 

Di sisi lain terdapat satu kamar berhadapan dengan dapur. Setiap malam mereka harus tidur di kamar atau berbagi tempat di ruang tengah. 

Di ruang tengah tersebut terdapat satu buah ranjang, satu lemari dan sisanya terdapat ayunan kain yang tergantung. 

Sementara itu, baju-baju dan perlengkapan lainnya tergeletak begitu saja di setiap sudut rumah.

Setelah viral, bantuan kini deras mengalir dari para dermawan, mulai dari pembangunan MCK dan dapur oleh YouTuber Ncepbilal hingga bantuan televisi yang disalurkan oleh Sri Pujawati. 

"Sekarang sedang dibuatkan wc dan dapur bantuan dari YouTuber Ncepbilal, kemudian followers saya juga menyumbang tv dan kebutuhan lain untuk keluarga Muiz," ujar Sri saat ditemui Tribun di kediaman Muiz, Minggu (24/11/2024). 

Ia menuturkan, kisah Muiz pertama kali dibagikannya ke akun Tiktok Desrigemoy miliknya empat bulan yang lalu. Saat itu ungkapnya, ratusan ribu netizen menonton unggahannya. 

Perlahan-lahan ucap Sri, bantuan tiba. Diantaranya setelah YouTuber Ncepbilal menghubunginya lalu ikut serta menyebar luaskan kisah Muiz. 

Sumber: Tribun Priangan
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved