Bocah Terseret Ombak diPantai Muaragatah

BREAKING NEWS! Seorang Bocah Dilaporkan Terseret Ombak saat Bermain di Pantai Muaragatah Pangandaran

Korban bernama Firman ini merupakan warga Desa Kertaharja Kecamatan Cimerak.

Penulis: Padna | Editor: Gelar Aldi Sugiara
Kompas.com
Ilustrasi tenggelam dan terseret ombak 

Laporan Kontributor Tribunjabar.id Pangandaran, Padna

TRIBUNPRIANGAN.COM, PANGANDARAN - Seorang bocah berusia sekira sembilan tahun dilaporkan terseret ombak di Pantai Muaragatah, Desa Kertamukti, Kecamatan Cimerak, Kabupaten Pangandaran, Jum'at (12/4/2024) sekitar pukul 15.30 WIB.

Korban bernama Firman ini merupakan warga Desa Kertaharja Kecamatan Cimerak.

Firman dikabarkan terseret ombak saat bermain bersama dua temannya.

Baca juga: 5 Destinasi Wisata di Pangandaran, Rekomendasi Libur Lebaran Asyik Bareng Keluarga Besar

Kasatpol Airud Polres Pangandaran, AKP Sugianto membenarkan adanya kejadian laka laut di Pantai Muaragatah Desa Kertamukti.

"Jadi, anak kecil warga tetangga sedang bermain bertiga di Muaragatah. Tapi, yang satu maju ke tengah terus akhirnya terseret arus," ujar Sugianto dihubungi Tribunjabar.id melalui WhatsApp, Jum'at (12/4/2024) sore.

Sementara dua teman Firman selamat karena berada di pinggir pantai dan tidak sampai ikut ke tengah laut.

Pencarian bocah terseret ombak di Pantai Muaragatah Desa Kertamukti Kecamatan Cimerak Kabupaten Pangandaran, Jumat (12/4/2024).
Pencarian bocah terseret ombak di Pantai Muaragatah Desa Kertamukti Kecamatan Cimerak Kabupaten Pangandaran, Jumat (12/4/2024). (SatPol Airud Polres Pangandaran)

"Kemungkinan mereka bermain sendiri (tanpa didampingi orang tua) di pantai karena memang tetangga Desa dan dekat pantai," katanya.

Adapun lokasi tempat kejadian perkara atau TKP di dekat hamparan bebatuan bercampur pasir dan tepat di muara sungai Muaragatah.

Bocah yang terseret ombak ini masih belum ditemukan setelah dilakukan pencarian dengan melakukan teknis penyelaman.

"Sekarang sudah gelap dan kondisi air juga keruh. Pencarian tim selam kita hentikan dan akan dilanjutkan besok pagi," ucap Sugianto. (*)

Sumber: Tribun Priangan
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved