Ramadan 2025
Home Industri Kue Kering ala Pasutri di Bojongsari Ciamis Banjir Pesanan, Hidupkan Ekonomi Keluarga
Dinamai Queen Kitchen, bisnis ini dijalankan dengan sistem pre-order (PO), di mana pelanggan memesan terlebih dahulu sebelum produk dikirimkan.
Penulis: Ai Sani Nuraini | Editor: Gelar Aldi Sugiara
Laporan Wartawan TribunPriangan.com, Ai Sani Nuraini
TRIBUNPRIANGAN.COM, CIAMIS – Bulan Ramadan selalu menjadi ladang berkah bagi para pelaku usaha, termasuk industri rumahan kue kering khas Lebaran.
Salah satu contoh sukses adalah usaha home industri kue kering yang dijalankan oleh Ratu Fitra Fauzia bersama suaminya, Fikri, di Dusun Bojongsari, Desa Dewasari, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis.
Dinamai Queen Kitchen, bisnis ini dijalankan dengan sistem pre-order (PO), di mana pelanggan memesan terlebih dahulu sebelum produk dikirimkan.
Baca juga: Satlantas Polres Ciamis Petakan Jalur Kemacetan dan Kecelakaan Jelang Arus Mudik Idul Fitri 2025
Bisnis yang telah berlangsung sejak tahun 2015 ini semakin berkembang, terutama dengan meningkatnya pemesanan menjelang Idul Fitri 2025.
Setiap hari, usaha ini mampu memproduksi 20 hingga 50 toples kue kering, tergantung pada jumlah pesanan yang masuk.
“Sebelum Ramadan, sudah banyak yang mengisi daftar pemesanan. Ada yang meminta dikirim di awal, pertengahan, atau menjelang Lebaran,” ungkap Ratu Fitra Fauzia saat ditemui di rumahnya, Rabu (12/3/2025).
Jenis kue yang diproduksi cukup beragam, mulai dari nastar, semprit, kastangel, trampin, stroberi, hingga coklat.
Dari semua varian, nastar menjadi yang paling diminati masyarakat.
Berikut ini daftar harga kemasan toples size 600ml:
1. Kue Kacang Rp 45 ribu
2. Semprit vanila/coklat Rp 40 ribu
3. Kue keju Rp 45 ribu
4. Nastar Rp 45 ribu
5. Salju vanila/matcha Rp 40 ribu
6. Kue trimit vanila / coklat Rp 40 ribu
7. Thumprit Coklat Chese/strobery cheese/ blueberry cheese Rp 45 ribu
Lalu, untuk kue dengan toples size 800ml yaitu:
1. Kue Kacang Rp 55 ribu
2. Semprit vanila/coklat Rp 50 ribu
3. Kue keju Rp 60 ribu
4. Nastar Rp 60 ribu
5. Salju vanila/matcha Rp 50 ribu
6. Kue trimit vanila / coklat Rp 45 ribu
7. Thumprit Coklat Chese/strobery cheese/ blueberry cheese Rp 55 ribu
Selain pemesanan langsung dari pelanggan, usaha ini juga memiliki reseller yang membeli dalam jumlah besar dengan harga lebih murah.
Khusus untuk reseller, bisa mendapatkan harga mulai dari Rp35 ribu per toples ukuran 600 ml, Rp45 ribu ukuran 800 ml, dan Rp55 ribu untuk ukuran 1000 ml, tergantung jumlah pesanan mereka.
Dengan adanya sistem reseller, cakupan pasar pun semakin luas, tidak hanya untuk pelanggan individu tetapi juga untuk toko atau usaha lain yang menjual kembali produk mereka.
Baca juga: Bupati Ciamis Salurkan Insentif saat Safari Ramadan di Eks Kewadanaan Kawali
Dibanding tahun-tahun sebelumnya, Ratu mengakui bahwa penjualan kue kering pada tahun ini mengalami peningkatan cukup signifikan.
Salah satu faktor pendukungnya adalah pemanfaatan platform online.
"Tahun ini lebih baik dibanding sebelumnya karena kami mulai serius menjual secara online. Dengan adanya platform digital, pesanan bukan hanya datang dari Ciamis, tetapi juga keluar kota, seperti Garut dan Bandung," jelasnya.
Namun meskipun pesanan semakin meningkat, usaha ini tetap mengutamakan kualitas.
Ratu menegaskan bahwa mereka tidak akan mengurangi standar bahan baku meski terjadi kenaikan harga pada beberapa bahan utama seperti mentega dan telur.
“Kami tetap menjaga kualitas nomor satu, karena kepuasan pelanggan adalah prioritas,” tegasnya.
Keberhasilan usaha ini tidak hanya memberikan manfaat bagi keluarga Ratu dan Fikri, tetapi juga membuka peluang lapangan kerja bagi warga sekitar.
Saat ini, produksi masih dikerjakan dalam lingkup keluarga.
Ke depan, dirinya berharap bisa memperluas usaha dan merekrut tenaga kerja dari lingkungan sekitar.
Sementara sang suami Fikri, usaha ini bukan hanya sekadar bisnis musiman, tetapi juga menjadi sumber penghasilan yang cukup menjanjikan selama Ramadan.
"Alhamdulillah, usaha home industri yang dijalankan istri saya ini memberikan penghasilan tambahan bagi keluarga kami. Meskipun yang bekerja masih terbatas dalam lingkup keluarga, namun tetap menjadi berkah tersendiri, terutama di bulan Ramadan," ujar Fikri.
Keduanya berharap, Queen Kitchen bisa mempekerjakan lebih banyak orang di Dusun Bojongsari, Desa Dewasari.
Dengan meningkatnya permintaan setiap tahun, Ratu dan Fikri optimis bahwa bisnis ini bisa terus berkembang, tidak hanya sebagai usaha musiman tetapi juga sebagai sumber penghasilan yang lebih stabil di masa depan.
Dengan strategi pemasaran yang semakin modern dan kualitas produk yang terus dijaga, home industri ini membuktikan bahwa usaha rumahan pun dapat memberikan dampak ekonomi yang positif bagi keluarga dan masyarakat sekitar.(*)
| Tema Khutbah Idul Fitri 2025 yang Menyentuh Hati di Hari Kemenangan |
|
|---|
| 30 Tema Khutbah Idul Fitri 2025 yang Menyentuh Hati, Meraih Kemenangan Sejati |
|
|---|
| Doa Harian Akhir Ramadhan 1446 H/29 Maret 2025, Doa Memohon Rahmat dan Taufik |
|
|---|
| 30 Tema Khutbah Idul Fitri 2025 yang Menyentuh Hati, Meraih Kemenangan Sejati di Hari Idul Fitri |
|
|---|
| Doa Harian 30 Ramadhan 1446 H/30 Maret 2025, Doa Memohon Puasa yang Dijalani Berkah |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/priangan/foto/bank/originals/kue-keringringring.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.