Pilkada Kabupaten Tasikmalaya 2024
Rencana KPU untuk Debat Kedua Pilkada Kabupaten Tasikmalaya 2024: Ganti Panelis, Libatkan Cabup Saja
Ketika ditanyai jadwal debat kedua, pihaknya bakal mengevaluasi terlebih dahulu pelaksanaan debat pertama.
Penulis: Jaenal Abidin | Editor: Gelar Aldi Sugiara
Laporan wartawan TribunPriangan.com, Jaenal AbidinĀ
TRIBUNPRIANGAN.COM, KABUPATEN TASIKMALAYA - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Tasikmalaya berjanji bakal mengevaluasi hasil debat pertama calon Bupati dan Wakil Bupati Tasikmalaya yang diselenggarakan Selasa, 29 Oktober 2024.
Pada debat pertama, panelis yang dilibatkan berasal dari wilayah luar Tasikmalaya, dengan alasan menghindari hal yang tak diinginkan pasca-debat pertama.
"Untuk debat pertama sudah sesuai rencana, setiap segmen sudah berjalan, walaupun secara waktu memang ada sedikit molor 15 menit," kata Ketua KPU Kabupaten Tasikmalaya Ami Imron Tamami kepada wartawan TribunPriangan.com, Rabu (30/10/2024).
Menurut Ami, pertanyaan pun sudah sesuai dengan kondisi dan kebutuhan yang merujuk berdasarkan RPJMD.
Baca juga: Daftar Hari Libur Selama November 2024, Ada Tambahan Libur karena Pilkada Serentak?
"Pertanyaan-pertanyaan itu disusun berdasarkan dengan RPJMD karena ketika kami kemarin merumuskan tema dan sub tema itu sudah disesuaikan dengan RPJMD," tuturnya.
Ketika ditanyai jadwal debat kedua, pihaknya bakal mengevaluasi terlebih dahulu pelaksanaan debat pertama.
"Setelah ini di evaluasi dan nanti kita koordinasi dengan pihak terutama dengan LO dan masing-masing pasangan calon," ucap Ami.
Baca juga: Debat Publik Pertama Cabup-Cawabup Pilkada Pangandaran 2024 Digelar Hari Ini, Berikut Temanya
Kata Ami, pelaksanaan debat kedua hampir sama tahapannya seperti debat pertama, hanya berbeda pada tema yang diangkat.
"Karena kan tadi malam ada enam bagian yang diatur mengenai isu-isu ini yang harus dibahas dalam debat dan sudah dilaksanakan sebanyak tiga, tinggal tiga bagian lagi," jelasnya.
Kemudian, berdasarkan kesepakatan paslon LO, bahwa nanti pelaksanaan debat kedua hanya melibatkan calon Bupati.
Namun, rencananya panelis untuk debat kedua berbeda dengan panelis di debat pertama.
Sementara tim perumus masih sama, karena perumus itu hanya membuat kisi-kisi dan menyusun tema dan sub tema.
"Iya hanya calon Bupati saja nanti di debat kedua, tapi semuanya bakal dilakukan musyawarah dan koordinasi pihak terkait yakni Paslon dan LO," katanya.
Berdasarkan informasi yang diterima Tribun Priangan, debat kedua Pilkada Kabupaten Tasikmalaya 2024 dijadwalkan digelar pada 16 November 2024. (*)
KPU Kabupaten Tasikmalaya
Pilkada Kabupaten Tasikmalaya 2024
debat kedua
Pilkada 2024
panelis
calon Bupati
| Menang di Pilkada Kabupaten Tasikmalaya 2024, Tim Gabungan Ade-Iip Bisa Tidur Nyenyak |
|
|---|
| Raih Suara Terbanyak di Pilkada Kabupaten Tasikmalaya 2024, Ade Sugianto Kembali Jadi Bupati |
|
|---|
| KPU Kabupaten Tasikmalaya Akui Penurunan Partisipasi Pemilih Hingga 10 Persen, Ini Penyebabnya |
|
|---|
| KPU Bakal Kebut Semalam Rekapitulasi Rapat Pleno Terbuka Kabupaten Tasikmalaya |
|
|---|
| Ratusan Personel Gabungan Kawal Rapat Pleno Rekapitulasi Suara Tingkat Kabupaten Tasikmalaya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/priangan/foto/bank/originals/Ketua-KPU-Kabupaten-Tasikmalaya-Ami-Imron-Tamami-yow.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.