Dony Ahmad Munir Yakin Pola Kolaborasi Bisa Atasi Miskin Ekstrem di Sumedang

Dony Ahmad Munir, Bupati Sumedang periode 2018-2023 sekaligus bakal calon Bupati Sumedang pada Pilkada 2024 berkunjung ke Cimanggung. 

Penulis: Kiki Andriana | Editor: ferri amiril
tribunpriangan.com/kiki andriana
Dony Ahmad Munir, Bupati Sumedang periode 2018-2023 sekaligus bakal calon Bupati Sumedang pada Pilkada 2024 berkunjung ke Cimanggung.  

Laporan Kontributor TribunPriangan.com, Kiki Andriana 

TRIBUNPRIANGAN.COM, SUMEDANG - Dony Ahmad Munir, Bupati Sumedang periode 2018-2023 sekaligus bakal calon Bupati Sumedang pada Pilkada 2024 berkunjung ke Cimanggung. 

Dia hadir dalam peresmian Gedung Tajj Mahal Ulama, di kompleks Masjid Besar An-Najah, Kecamatan Cimanggung, Rabu (24/7/2024). 

Ditanya soal kemiskinan ekstrem yang tinggi di Cimanggung, Dony mengatakan bahwa saat ini pemerintah sedang teus berupaya mengentaskan hal itu. 

"Di Sumedang masih tinggi, memang Pak Camat ada program Tangkis, diberikan bantuan," kata Dony. 

Dia mengatakan, dalam pengentasan kemiskinan eksrtrem itu, pola kolaborasi pentahelix dengan perusahaan juga sudah dilakukan. 

"Yang jelas (kemiskinan) terus berkurang, bahu membahu Cimanggung mengatasi itu," katanya. 

Cimanggung dinilai sebagai daerah yang angka kemiskinan ekstremnya cukup tinggi. Ini mencolok sebab Cimanggung merupakan daerah indsutri yang sewajarnya, keberadaan industri itu berdampak kesejahteraan untuk warganya.(*)

Sumber: Tribun Priangan
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved