Laka Maut di Tol Cipali
DETIK-DETIK Sopir Bus PO Handoyo yang Alami Kecelakaan Maut di Tol Cipali KM 73 Diamankan Polisi
Detik-detik Sopir bus PO Handoyo yang mengalami kecelakaan maut, di Tol Cipali, diamankan Polisi. Sebanyak 12 orang meninggal dalam kecelakaan itu
Laporan Wartawan TribunJabar,id, Nazmi Abdurachman
TRIBUNPRIANGAN.COM, BANDUNG - Detik-detik Sopir bus PO Handoyo yang mengalami kecelakaan maut, di Tol Cipali, diamankan Polisi.
Kapolres Purwakarta, AKBP Edward Zulkarnain mengatakan, saat ini pihaknya sudah mengamankan satu orang untuk dimintai keterangan.
"Satu sopir diamankan di Polres," ujar Edward, saat dihubungi melalui pesan WhatsApp, Jumat (15/12/2023).
Sementara untuk korban meninggal, kata dia, saat ini jumlahnya mencapai 12 orang, dua luka berat dan tujuh orang luka ringan.
"12 MD (meninggal dunia), 2 LB (luka ringan), 7 LR (luka berat) 1 sopir diamankan. Update," katanya.
Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Ibrahim Tompo mengatakan, kecelakaan bus PO Handoyo itu terjadi di interchange kilometer 73/B Tol Cipali pukul 15.30 WIB.
Baca juga: UPDATE Kecelakaan Maut di Tol Cipali KM 73, Jumlah Korban Meninggal Jadi 12 Orang, Sopir Selamat
Baca juga: KECELAKAAN MAUT di Tol Cipali, Bus Terguling 8 Orang Dikabarkan Meninggal Dunia
Dalam peristiwa maut itu, total ada 12 orang korban meninggal dunia, terdiri dari tiga orang laki-laki dan sembilan orang perempuan. Jenazah sudah dievakuasi ke Rumah Sakit Abdul Radjak, Kabupaten Purwakarta.
Sedangkan tujuh korban yang mengalami luka ringan, terdiri dari lima orang laki-laki dan dua orang perempuan. Semuanya dievakuasi ke Rumah Sakit Siloam.
PO Bus Handoyo tersebut, kata dia, melaju dari arah Cirebon menuju Jakarta dengan membawa 20 orang penumpang.
"Setibanya di tempat kejadian perkara saat melaju di jalan yang menikung ke kiri, diduga pengemudi kurang antisipasi sehingga kendaraan oleng tidak terkendali menabrak guardrail (agar pengaman jalan)," ujar Ibrahim Tompo.
Setelah menabrak guardrail, kata dia, bus langsung terbalik dengan posisi terakhir roda kiri di atas badan jalan, menghadap keselatan.
Sebelumnya diberitakan, Update korban kecelakaan maut di Tol Cipali KM 73 bertambah menjadi 12 orang.
Sebelumnya korban meninggal dunia kecelakaan bus PO Handoyo itu disebutkan sebanyak 8 orang.
Informasi dari Kanit Laka Polres Purwakarta Ipda Arum Monita Sari, jumlah korban terkini adalah 12 orang.
| Masih Misteri, Salah Satu Korban Laka Lantas Bus Handoyo di Tol Cipali Tak Dikenali Tetangga Rumah |
|
|---|
| Sopir Bus PO Handoyo yang Tewaskan 12 Orang di Tol Cipali Ternyata Baru Pertama Kendarai Bus |
|
|---|
| Pesan Terakhir Satu Korban Laka Maut di Tol Cipali, Berpamitan Ingin Pergi Jauh dan Lakukan Hal Ini |
|
|---|
| Olah TKP Kecelakaan Maut Bus PO Handoyo Terguling di Tol Cipali, Polisi Sebut Ada Unsur Kelalaian |
|
|---|
| Berikut Identitas 12 Korban Tewas Kecelakaan Maut Bus PO Handoyo Terguling di Tol Cipali Purwakarta |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/priangan/foto/bank/originals/Sopir-Bus-Handoyo-Ditangkap.jpg)