Gempa Guncang Garut

BREAKING NEWS - Gempa Terkini Magnitudo 5,6 Mengguncang Garut, Warga Panik

Gempa bumi terkini berkekuatan magnitudo 5,6 mengguncanh wilayah Garut dan sekitarnya, Kamis (19/10/2023) sekitar pukul 21.08 WIB.

|
Penulis: Machmud Mubarok | Editor: Machmud Mubarok
BMKG
Gempa bumi terkini berkekuatan magnitudo 5,6 mengguncanh wilayah Garut dan sekitarnya, Kamis (19/10/2023) sekitar pukul 21.08 WIB. 

TRIBUNPRIANGAN.COM, GARUT- Gempa bumi terkini berkekuatan magnitudo 5,6 mengguncanh wilayah Garut dan sekitarnya, Kamis (19/10/2023) sekitar pukul 21.08 WIB.

Guncangan yang begotu keras membuat warga panik

Pusat gempa berada di arah barat daya Garut dengan jarak 115 km.

Kedalam gempa mencapai 18 km.

Titik koordinat gempa 8.09 LS 107.34 BT.

Getaran gempa dirasakan Dirasakan (Skala MMI): III Pelabuhan Ratu, III Cianjur, III Sukabumi, III Cilacap, III Garut, III Pangandaran, III Cikelet, II Lembang, II Bandung, II Parompong, II Bogor, II Cireunghas. 

Warga Panik

Geger, warga di Kabupaten Pangandaran dikagetkan dengan getaran gempa bumi berkekuatan yang cukup tinggi.

Pantauan Tribunjabar.id, saat kejadian guncangan gempa bumi, banyak warga berhamburan keluar rumah dan banyak yang memilih menjauhi bangunan rumah.

Guncangan gempa yang cukup dirasakan warga di Pangandaran terjadi pada Kamis (19/10/2023) sekitar pukul 21.09 WIB.

Banyak warga yang sedang asyik-asyiknya nonton televisi sambil rebahan, sontak keluar rumah dengan membawa anak-anaknya.

Seperti yang diutarakan Anah Rumina (36) satu warga di Padaherang Kabupaten Pangandaran yang mengaku sangat merasakan getaran gempa bumi.

"Kencang pisan kang, guncangannya lumayan lama," ujar Anah kepada Tribunjabar.id saat berada di luar rumahnya, Kamis (19/10/2023) malam.

Ia mengaku spontan keluar rumah dengan menyuruh kedua anaknya yang masih kecil untuk keluar rumah.

"Saya teriak, kaget, suruh anak-anak cepat keluar dan nunggu di halaman rumah," katanya.

Sumber: Tribun Priangan
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved