Kisah Pilu Kakak dan Adik di Majalengka
VIRAL Kisah Anak SD di Majalengka yang Pingsan di Sekolah, Ternyata Sibuk Rawat Kakek dan Adik
Kisah pilu seorang bocah SD di Majalengka pingsan di sekolahnya karena tak sempat sarapan, viral di media sosial.
Aulia yang duduk di bangku kelas 1 SD itu ditinggalkan ibunya saat masih berusia sekitar empat tahun.
Kini Amel dan adiknya, Aulia (7), tinggal bersama sang kakek di Kampung Cintapada, Desa Kalapadua, Kecamatan Lemahsugih, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat.
Mereka tinggal di rumah kayu sederhana dengan dinding bilik.
Tak mendapatkan kasih sayang ibu, Amel mengaku sering iri melihat teman-temannya dibawakan bekal ke sekolah.
"Pertamanya sedih karena biasanya temen-temen dibekelin, tapi udah terbiasa, main aja gak jajan,' kata Amel dilansir dari Youtube Rahmat Channel, Selasa (30/5/2023).
Amel pun menceritakan momen saat dirinya pingsan di sekolah.
Saat itu kata Amel, ia berjalan kaki selama 20 menit untuk tiba di sekolahnya.
Pagi hari itu Amel lupa tidak sarapan karena kesibukannya mengurus kakek dan adiknya.
"Lupa sarapan," kata Amel sambil malu-malu.
Alhasil, karena tak sarapan dan tidak punya uang untuk jajan, Amel pun pingsan di sekolahnya.
Hidup berkekurangan, kehidupan Amel pun berbeda dengan teman-temannya yang lain.
Di saat teman-temannya bermain, Amel justru sibuk merawat adik dan kakeknya yang sedang sakit.
"Sedih aja lihat keadaan kayak gini, ngurusin adek sama kakek, enggak ada kesempatan main. Nanti kalau sering main siapa yang ngurusin kakek," tutur Amel.
Saat dikunjungi Rahmat Channel di rumahnya, Amel terlihat sedang makan bersama sang adik.
Lauk yang dimakan Amel dan adiknya pun sangat sederhana.
| LINE UP Bali United vs Persib Bandung Malam Ini, Duel Sengit Tim Receveur dan Thom Haye |
|
|---|
| Wabup Tasikmalaya Minta Segera Normalisasi Sungai Cihaseum Yang Rendam Belasan Rumah di Dua Kampung |
|
|---|
| 10 Acara Seru di Bandung 1-2 November 2025, Ada Konser Musik Hingga Pameran Kecantikan |
|
|---|
| Detik-detik Truk Boks Hantam Toko di Ganeas Sumedang, 4 Warga Jadi Korban |
|
|---|
| Cara Cek Penerima PIP November 2025 yang Cair Rp1,8 Juta untuk Siswa SD, SMP dan SMA/SMK |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/priangan/foto/bank/originals/Amelia-dan-Aulia.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.