Persib Bandung
Head to Head Persib vs PSM, Duel Panas Perebutan Puncak Klasemen Liga 1
Head to Head Persib vs PSM, Duel Panas Perebutan Puncak Klasemen Liga 1
Penulis: Gelar Aldi Sugiara | Editor: Gelar Aldi Sugiara
TRIBUNPRIANGAN.COM - Persib Bandung akan menjalani laga krusial dengan menghadapi tim kuat PSM Makassar pada lanjutan pekan ke-24 Liga 1 2022/2023.
Duel panas Persib vs PSM akan tersaji di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Selasa (14/2/2023), dengan kick off 15.00 WIB.
Laga ini diprediksi akan sengit dan ketat lantaran kedua tim sama-sama tidak boleh terjungkal jika tidak mau kehilangan puncak klasemen Liga 1.
Baca juga: Daisuke Sato Absen Lawan PSM Makassar, 4 Pemain Persib Lainnya tak Boleh Kena Kartu Kuning
Duel klasik antara kedua tim selalu menyajikan pertandingan seru dengan gol-gol atraktif.
Terbaru, PSM mempermalukan Persib Bandung di putaran pertama Liga 1 kala di bawah arahan pelatih Bernardo Tavares.
Bermain di pendukung sendiri di Stadion B.J Habibie (29/8/2022), PSM melumat habis Persib Bandung dengan skor telak 5-1.
Baca juga: Jarang yang Tahu, Diam-diam Ketua Persma Generalis STIA YPPT Priatim Ini Dukung Persib
Brace Yacob Sayuri dan Ramadhan Sananta, serta satu gol Wiljan Pluim membuat Marc Klok dkk menelan kekalahan terbesar sejauh ini.
Pasca-kekalahan itu, Persib melakukan pergantian pelatih dengan menunjuk Luis Millah sebagai nahkoda setelah Robert Alberts.
Tangan dingin Luis Milla berbuah manis. Bersama juru taktik Spanyol, Persib belum terkalahkan dalam 15 pertandingan terakhir atau tepatnya sejak kekalahan dari PSM di Makassar.
Bertanding di depan bobotoh membuat Persib bertekad membalas dendam kekalahan di putaran pertama.
Gelandang Persib Bandung, Marc Klok pun secara terus terang ingin meneruskan tren positif timnya dengan memperpanjang rekor belum terkalahkan.
"Selalu ada rasa spesial karena saya tiga tahun di sana (Makassar). Mereka yang membawa saya ke Indonesia. Itu special game untuk saya. Tapi saya mau (Persib) menang, itu pasti,” kata Klok di Lapangan Pusdikpom, Minggu 12 Februari 2023, disadur dari laman resmi klub.
“Kami tidak terkalahkan di 15 pertandingan dan besok harus lanjutkan itu. Kami mau 16 dan terus bertahan di puncak (sampai akhir musim). Kalau mau ke puncak dan juara harus menghadapi game seperti ini dengan penuh motivasi,” tegasnya.
Dari lima pertemuan terakhir antara kedua tim, kedua tim mencatatkan dua kemenangan dan satu kali imbang.
Kemenangan terbesar Persib atas PMS diperoleh ketika bermain di Stadion Si Jalak Harupat pada 22 Desember 2019. Kala itu Pangeran Biru menang 5-2.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/20230205dna_Persib-lawan-PSS-Sleman_09.jpg)