Kuliner Garut

Resep Sambal Cibiuk Khas Garut, Warisan Leluhur

Karena berasal dari Cibiuk, icon ini kemudian dikenal dengan nama “Sambal Cibiuk”.

Penulis: Luun Aulia Lisaholith | Editor: ferri amiril
Kompas.com
Ilustrasi sambal hijau cibiuk(Shutterstock/Amallia Eka) 

TRIBUNPRIANGAN.COM - Cibiuk adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Garut, Provinsi Jawa Barat, Indonesia.

Kecamatan ini berjarak sekitar 24 Km dari ibu kota Kabupaten Garut ke arah utara, dan pusat pemerintahannya berada di Desa Cipareuan. 

Tidak banyak yang mengenal desa yang satu ini, lokasinya yang jauh dari pusat perekenomian Kabupaten Garut sedikit banyaknya mempengaruhi perkembangan ekonomi dan infrastruktur yang terbilang lamban.

Kendati demikian, desa yang terletak di sebelah utara Kabupaten Garut ini memiliki icon yang sangat terkenl sampai ke kota besar di Indonesia.

Belakangan, icon ini mulai merambah pasar mancanegara.

Icon tersebut bernama “sambal” yang merupakan salah satu menu pelengkap andalan orang Indonesia ketika bersantap.

Karna berasal dari Cibiuk, icon ini kemudian dikenal dengan nama “Sambal Cibiuk”.

Baca juga: 15 Tempat Kuliner Enak di Pangandaran, Dari Khas Nusantara Hingga Menu Western

Baca juga: Bakar Ikan Jakober, Kuliner Pangandaran Penikmat Jawa Sunda

Rasanya yang segar didapat dari penggunaan tomat hijau dan daun kemangi yang harum, sambal ini cocok dinikmati dengan lauk apa saja, terutama lauk goreng dan lalap.

Ada dua jenis sambal cibiuk, diantaranya yang berwarna merah dan juga yang berwarna hijau.

Rasa keduanya sama-sama nikmat.

Di Cibiuk sendiri, sambal ini mulai booming di pasar kuliner pada akhir tahun 90-an, yang dipopulerkan sebuah rumah makan, untuk pertama kalinya dibangun di Cibiuk dengan mengangkat “Sambal Cibiuk” sebagai trade mark rumah makannya.

Saat itu, Cibiuk yang terletak di kaki Gunung Haruman masih menjadi tujuan wisatawan domestik dan manca untuk kegiatan terjun payung.

Menurut beberapa sumber juga yang tersebar di masyarakat Kecamatan Cibiuk, bahwa resep sambel Cibiuk dibawa dari Arab.

Terlepas benar atau tidaknya, sambel yang dibuat di kecamatan cibiuk ini mempunyai perbedaan dengan sambal-sambal lainnya karena dibuat dari bahan: tomat hijau, serawung, cabe rawit dan bumbu lainnya.

Walaupun pedas tetapi tidak akan menimbulkan panas pada perut yang menkonsumsinya.

Baca juga: 4 Kuliner Khas Pangandaran Siap Memanjakan Lidah, Ada Pindang Gunung

Karena terkenalnya, maka sekarang restoran dengan menu sambel Cibiuk sudah ada di berbagai kota besar khususnya Bandung dan Jakarta.

Sambal Cibiuk mulanya hanya disajikan bila ada tamu Istimewa atau Agung.

Jaman dahulu sambal ini hanya dapat dinikmati oleh masyarakat Cibiuk dan para pejabat saja, tetapi seiring perkembangan peradaban maka sekarang dapat dinikmati oleh seluruh kalangan.

Rumah makan sambal Cibiuk yang ada saat ini di Kecamatan Cibiuk adalah keturunan-keturunan langsung dari pemegang resep Sambal Cibiuk yang khas.

Akan tetapi untuk sekadar mengenal saja seperti apa sambal Cibiuk, Anda dapat memesannya di berbagai rumah makan di Garut Kota, Tarogong dan sekitarnya misalnya di Jl. OTISTA dan Jl. Veteran.

Berbeda dengan kebanyakan jenis sambal, Sambal Cibiuk diulek seadanya, dan setiap bumbu tidak digerus halus.

Cukup sampai isinya pecah keluar, yang mana metode mengulek inilah yang menjadikan tampilan Sambal Cibiuk terkesan unik.

Baca juga: Kuliner Khas Ciamis Mie Golosor Sangat Nikmat di Mulut, Begini Resep dan Cara Membuatnya

Kita masih bisa melihat wujud bumbunya yang masih kasar dan terlihat tidak pecah.

Keunikan lainnya bisa ditemui dari aroma khas yang muncul dari komposisi bumbu, diantaranya cabe rawit hijau, Tomat Hijau mentah, daun kemangi, bawang merah, kencur, terasi, dan garam.

Dalam komposisi tersebut ada 3 jenis bumbu yang masing-masing memiliki aroma kuat tapi juga nikmat, diantaranya daun kemangi, kencur, dan terasi yang mentah yang dibakar.

Perpaduan ketiga bumbu tersebut menimbulkan aroma yang bisa menggugah selera makan dan menimbulkan sensasi rasa yang luar biasa bagi siapapun yang menyantapnya.

Selain pedas, tentu saja, “Sambal Cibiuk” menawarkan kesegaran dengan tomat mentah hijaunya, terlebih jika disandingkan dengan nasi liwet ala rumah makan sunda yang masih mengepulkan asap.

Tidak lupa dilengkapi dengan ikan laut yang diasinkan.

Setidaknya, itulah sajian paling sederhana yang bisa kita temui di rumah makan khas “Sambal Cibiuk” di manapun kita menemukannya.

Berikut ini resep sambal cibiuk khas Garut berdasarkan buku "Kumpulan Resep Sambal dan Masakan Indonesia Rumahan" (2020) karya Mika Hadi terbitan Gramedia Pustaka Utama.

Baca juga: Lagi Wisata Akhir Pekan di Pangandaran, Cobain Kuliner Crazy Crab di Ombak Restoran

 

sambal hijau cibiukk
Tomat hijau(Shutterstock)

Resep Sambal Cibiuk Khas Garut 

Bahan:

  • 4 buah tomat hijau, potong jadi empat bagian
  • 5 buah cabai rawit hijau
  • 1 buah cabai rawit besar
  • 3 siung bawang merah
  • 1 ikat kemangi
  • 1 sendok teh terasi yang sudah dibakar sebentar
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 1 ruas jari kencur Garam secukupnya

Cara membuat sambal cibiuk:

  • 1. Haluskan bawang merah, cabai rawit, terasi, kencur, gula pasir, dan garam hingga halus.
  • 2. Masukkan tomat dan ulek kasar hingga tomat agak hancur.
  • 3. Masukkan daun kemangi dan aduk lagi sampai tercampur merata.

Sambal pun siap disajikan.(*)

Sumber: Kompas
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved