Kalender 2025

Kalender November 2025: Tanggal 20 Hari Ini Peringatan Hari Anak Sedunia

Berikut dijelaskan Kalender November 2025: Tanggal 20 Hari Ini Peringatan Hari Anak Sedunia, termasuk soal hari libur di minggu ketiga November

TribunPriangan.com
KALENDER NOVEMBER 2025 - Kalender November 2025: Tanggal 20 Hari Ini Peringatan Hari Anak Sedunia 

TRIBUNPRIANGAN.COM - Tribuners, setiap tanggal 20 November 2025, masyarakat dunia akan memperingati Hari Anak Universal (Dunia) atau yang sering dikenal dengan Universal Children's Day.

Peringatan ini lahir dari kegiatan tahunan yang diadakan sekaligus digagas oleh UNICEF ((United Nations Children's Fund atau Dana Anak PBB) sebagai bentuk perhatian terhadap anak-anak di seluruh dunia.

Mengutip TribunNews.com, dari situs resmi UNICEF, pada tahun 1953, organisasi ini menjadi bagian permanen dari PBB.

Setahun kemudian, tepatnya pada tahun 1954, lahirlah gagasan untuk memperingati Hari Anak Universal. Lima tahun berikutnya, pada 1959, Majelis Umum PBB secara resmi mengesahkan Deklarasi Hak Anak.

Kemudian, pada tahun 1989, Majelis Umum PBB mengadopsi Konvensi Hak Anak, yang menjadi dokumen penting dalam perlindungan hak-hak anak di seluruh dunia.

Baca juga: Kalender November 2025: Tanggal 20 Hari Peringatan Apa? Ternyata Ada 5 Hari Peringatan

Setahun setelahnya, yakni pada tahun 1990, Hari Anak Sedunia diresmikan sebagai peringatan global yang mengakui Deklarasi dan Konvensi tersebut.

Sejak saat itu, 20 November diperingati setiap tahun sebagai Hari Anak Sedunia atau Hari Anak Universal, sebagai pengingat pentingnya melindungi dan memperjuangkan hak-hak anak di seluruh dunia.

Dalam peringatan ini, berbagai kegiatan dilakukan oleh pemerintah, lembaga sosial, dan sekolah untuk menyoroti kesejahteraan anak. 

Acara-acara tersebut mencakup program edukasi, kampanye kesadaran hak anak, hingga kegiatan amal yang bertujuan untuk membantu anak-anak kurang beruntung. 

Menariknya, Hari Anak Sedunia juga sering menjadi ajang bagi anak-anak untuk berbicara dan menyuarakan pandangan mereka tentang hak-hak yang mereka miliki.

Lantas jika demikian, apakah momen Hari Anak Sedunia ada peluang libur?

Baca juga: Kalender 2026 Ada Libur Hampir Sebulan Full di Awal Tahun, Cek Sekarang dan Rencanakan Liburanmu

Jadwal Libur November 2025

Kabar buruknya, bulan ke-11 dalam kalender masehi ini masih akan sama dengan dua bulan belakangan yang minim jadwal libur.

Hal ini berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025.

Dimana, masih akan sama dengan bulan September dan Oktober yang tidak terdapat hari libur nasional maupun cuti bersama.

Namun kabar baiknya adalah, masyarakat masih bisa memanfaatkan waktu libur regional akhir pekan.

Sumber: Tribun Priangan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved