Dzikir dan Doa Harian

Doa Pagi Untuk Buka Rezeki dan Berkah

Baca Doa Pagi Ini dari RasuluLlah untuk Memudahkan dapat Rezeki Berlimpah dan Berkah Sepanjang Hari

Penulis: Lulu Aulia Lisaholith | Editor: ferri amiril
Freepik
DOA PAGI HARI- Baca Doa Pagi Ini dari RasuluLlah untuk Memudahkan dapat Rezeki Berlimpah dan Berkah Sepanjang Hari. Ilustrasi Berdoa (Freepik) 

TRIBUNRIANGAN.COM - Mengawali aktifitas dipagi hari menjadi rutinitas yang penting untuk diperhatikan setiap umat beragama, termasuk setiap muslim.

Pasalnya waktu pagi merupakan awal dari segala permulaan yang tidak lepas dari nilai dosa dan pahala pada hari tersebut dan hari-hari selanjutnya.

Dalam Islam, setiap muslimin diajarkan untuk selalu berlindung dari segala keburukan dan memohon ampun juga pertolongan kepada Allah Subahana Waata'ala.

Ini berkaitan dengan aktifitas ibadah, salah satunya adalah dengan cara berdoa.

Hal ini juga diperagakan dalam kehidupan sehari-hari yang dicontohkan RasuluLlah SalaLlahu Alaihi Wassalam.

Baca juga: Awali Hari dengan Dzikir Pagi, Amalan Pembuka Rezeki Serta Pemudah Segala Urusan

Dimana Beliau SalaLlahu Alaihi Wassalam senantiasa memperbanyak berdoa di waktu pagi dan petang.

Adapun, dari sekian banyak permohonan, yang paling banyak diamalkan adalah doa dimudahkan rezeki.

Allah SWT berfirman di dalam Al-Qur’an surat At-Talaq ayat 3:

وَّيَرْزُقْهُ مِنْ حَيْثُ لَا يَحْتَسِبُۗ وَمَنْ يَّتَوَكَّلْ عَلَى اللّٰهِ فَهُوَ حَسْبُهٗ ۗاِنَّ اللّٰهَ بَالِغُ اَمْرِهٖۗ قَدْ جَعَلَ اللّٰهُ لِكُلِّ شَيْءٍ قَدْرًا

“Dan Dia memberinya rezeki dari arah yang tidak disangka-sangkanya. Dan barangsiapa bertawakal kepada Allah, niscaya Allah akan mencukupkan (keperluan)nya. Sesungguhnya Allah melaksanakan urusan-Nya. Sungguh, Allah telah mengadakan ketentuan bagi setiap sesuatu”.

Baca juga: 13 Amalan Sunnah selama Bulan Syaban 2025, Perbanyak Dzikir dan Shalawat Atas Nabi

Untuk mempermudah jalan dakwah, dan menambah kualitas ibadah setiap muslim agar selalu bergantung kepada Allah, berikut ini TribunPriangan merangkum 1 doa yang bisa dibaca di pagi hari, agar Rezeki Berlimpah dan Berkah, dikutip dari BangkaPos.com.

Doa Pagi untuk Rezeki Berlimpah dan Berkah

Untuk mendapatkan rezeki bukan saja dilakukan usaha tapi juga memanjatkan doa.

Sebagaimana amalan Rasulullah SAW dilakukan setelah sholat.

Inilah Doa Amalan dari Rasulullah SAW agar Rezeki Berlimpah dan Barokah, Dilakukan setelah shalat lima waktu

Baca juga: Baca Doa Pagi Ini, Auto Dipermudah Hajat Setiap Hari Bonus Finansial Membaik dan Jauh dari Kefakiran

Memiliki rezeki yang berlimpah, berupa kekayaan hingga kesehatan tentunya dambaan bagi semua orang.

Sumber: Tribun Priangan
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved