3 Pendaki Asal Tasikmalaya Ditemukan
Breaking News - 3 Pendaki Asal Tasikmalaya yang Hilang di Gunung Balease Dilaporkan Selamat
Informasi tersebut masih berupa visual dari tim Alfa yang sedang melakukan pencarian.
Penulis: Jaenal Abidin | Editor: Gelar Aldi Sugiara
Laporan wartawan TribunPriangan.com, Jaenal AbidinĀ
TRIBUNPRIANGAN.COM, KOTA TASIKMALAYA - Tiga pendaki asal Tasikmalaya yang hilang di Gunung Balease Sulawesi Selatan, dilaporkan ditemukan dalam kondisi selamat.
Informasi tersebut masih berupa visual dari tim Alfa yang sedang melakukan pencarian.
"Untuk kondisi teman pendaki ini dalam keadaan sehat, untuk satu orang masih dalam perjalanan, kondisi sehat, hanya kaki sedikit pincang ada lecet, tapi semua dalam keadaan normal," ucap Tim Alfa saat memberikan informasi via radio komunikasi yang diterima pos pusat.
Selain itu, kini tim gabungan masih melakukan penjemputan terhadap tiga pendaki tersebut.
Baca juga: Update Pencarian 3 Pendaki Tasikmalaya Hilang di Gunung Balease, Tim Temukan Topi dan Webbing
"Saat ini tim masih menunggu penjemputan, dan lokasi ditemukannya di pos 4, selain itu satu pendaki atas nama Tantan kakinya mengalami lecet," kata dia.
"Mungkin ini untuk radio ini tidak bertahan lama, mungkin kami akan offline dulu dan akan diaktifkan kembali kalau sudah dipanggil lagi," ucapnya.
Sementara Pengurus Jerambah R Dedi Diana membenarkan informasi tersebut.
Kendati demikian pihaknya baru mendapatkan informasi melalui via lisan.
Baca juga: Ketua FKPAT Tasikmalaya Angkat Bicara Terkait 3 Pendaki Hilang Kontak di Gunung Balease Sulsel
"Saya belum bisa memastikan dan meminta dokumentasi, kalau kabar lisan sudah masuk," ucap Dedi.
Dedi mengaku, informasi dari petugas SAR Gabungan sudah masuk ke posko yang ada di lokasi.
"Informasi awal sudah, Alhamdulillah Allahuakbar," tuturnya.
Namun, dirinya belum menyampaikan kepada pihak keluarga para pendaki, dan ingin memastikan kebenarannya berikut dengan dokumentasi tiga pendaki.
"Jangan sampai kejadian yang sudah-sudah, sebelum kita mendapatkan informasi yang pasti, ini masih suara, dan saya sedang meminta dokumentasi untuk kepastiannya," ujar dia. (*)
Kisah 3 Pendaki Tasik: Tak Pulang 21 Hari, Sampai Bangun Tenda Sebanyak 20 Kali di Gunung Balease |
![]() |
---|
Bersyukur 3 Pendaki Asal Tasikmalaya Ditemukan, Pj Wali Kota: yang Ditunggu jadi Kenyataan |
![]() |
---|
Tantan Pendaki Asal Tasikmalaya Ditemukan Selamat, Keluarga: Semoga Pulang dalam Keadaan Sehat |
![]() |
---|
3 Pendaki Asal Tasikmalaya Bakal Dievakuasi Turun Besok Pagi, Ditemukan di Pos 4 Gunung Balease |
![]() |
---|
3 Pendaki Asal Tasikmalaya akan Dievakuasi Besok Pagi |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.