Kovo Cup 2024

LIVE TVRI Megawati Hangestri Perkuat Red Sparks Lawan IBK Altos Sore Ini di KOVO Cup 2024

Live TVRI Megawati Hangestri perkuat Red Sparks lawan IBK Altos pada laga Grup A KOVO Cup 2024, ini link untuk menonton

|
Penulis: Machmud Mubarok | Editor: Machmud Mubarok
Istinewa
Live TVRI Megawati Hangestri perkuat Red Sparks lawan IBK Altos pada laga Grup A KOVO Cup 2024, Senin 30 September 2024 sore pukul 17.00 WIB. 

TRIBUNPRIANGAN.COM - Live TVRI Megawati Hangestri perkuat Red Sparks lawan IBK Altos pada laga Grup A KOVO Cup 2024, Senin 30 September 2024 sore pukul 17.00 WIB.

Red Sparks bergabung di grup neraka, yaitu Grup A yang terdiri atas Pink Spiders, IBK Altos, dan tim tamu undangan dari Jepang, Aranmare.

Sementara Grup B dihuni oleh juara Liga Voli Korea tahun lalu, Suwon Hyundai E&C Hillstate,  GS Caltex, Korea Expressway Hi-Pass, dan AI Peppers.

Megawati akan bermain bersama Vanja Bukilic, mantan pemain Hi-Pass yang pindah ke Red Sparks.

Red Sparks memulai laga pada hari kedua, Senin 30 September 2024 melawan IBK Altos.

Selanjutnya pertarungan seru melawan musuh bebuyutan, Pink Spiders pada 2 Oktober 2024.

Pertandingan terakhir melawan Aranmare Yamagata akan berlangsung pada 4 Oktober 2024.

Pelatih Pink Spiders Abodanza ditanya klub mana yang bakal menjadi saingan berat di Musim 2024/2025.

Pria asal Italia tersebut memasukkan Red Spark sebagai salah satu dari empat tim yang patut diwaspadai di Liga Voli Korea 2024-2025.

Tiga tim lainnya adalah Suwon Hyundai E&C Hillstate yang merupakan juara bertahan, Hwaseong IBK Altos dan Korea Expressway Hi-Pass.

"Hyundai E&C adalah tim pemenang musim lalu," kata Abbondanza dilaman Naver

"Mereka tidak melakukan perubahan dalam daftar pemain untuk menghadapi musim ini, jadi saya pikir secara alami mereka bisa ada di papan atas."

"Sejak bursa transfer terakhir, Korea Expressway Corporation dan IBK Altos melakukan langkah bagus, jadi saya sangat menantikannya," imbuhnya.

Untuk Red Sparks sendiri, Abbondanza masih merasa bahwa Megawati akan menjadi tumpuan mereka untuk mendobrak pertahanan lawan.

"Saya pikir tim-tim lain, tak hanya kedua tim tersebut, akan berada di level yang lebih tinggi," ucap Abbondanza.

Sumber: Tribun Priangan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved