Persib Bandung
Gustavo Franca Pemain Anyar Persib Kaget dengan Reaksi Bobotoh: Ini Gila, tapi Ini OK
Gustavo mengaku, yang membuatnya terkejut pertama-tama tentu saja fans alias bobotoh, dan rekan-rekan satu tim karena kebaikan mereka.
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Lutfi Ahmad Mauludin
TRIBUNPRIANGAN.COM, BANDUNG- Pemain anyar Persib Bandung asal Brazil, Gustavo Franca, dikagetkan dengan sambutan hangat dari para pemain, staf Persib Bandung, dan b obotoh, bahkan followers di sosial medianya meningkat pesat.
Gustavo mengaku, sangat senang karena menerima sambutan hangat dari rekan setim, dari staf, juga dari fans, bobotoh.
Baca juga: PREDIKSI SKOR Timnas Indonesia VS Thailand di Final Piala AFF U-19 Menurut Marc Klok Pemain Persib
"Jadi saya merasa sangat senang dan bersyukur bisa berada di sini," ujar Gustavo, setelah berlatih di Stadion Persib, Sidolig, Kota Bandung, Senin (29/7/2024).
Gustavo mengaku, yang membuatnya terkejut pertama-tama tentu saja fans alias bobotoh, dan rekan-rekan satu tim karena kebaikan mereka.
"Ini seratus persen lebih baik dari apa yang pernah saya alami," ujar mantan pemain CD Tondela, klub yang berlaga di kasta kedua Liga Portugal.
Baca juga: Rumor Persib Bandung, Saddil Ramdani Dikabarkan Akan Bergabung, Ini Kata Bojan Hodak
Awalnya followers Gustavo hanya sekitar 4 ribu, dan kini setelahnya bergabung dengan Persib Bandung, meningkat pesat hingga mencapai 77 ribu lebih follower.
"Tentu saja ( follower meningkat), ini gila, tapi ini oke," kata Gustavo, sambil tersenyum.
Gustavo mengaku, ia juga terkejut dengan kondisi di dalam tim Maung Bandung.
"Ya saya sangat terkejut dengan kapasitas dan juga segalanya, mereka profesional dan saya suka itu," ujar dia.
Saat ditanya Rintangan bergabung dengan Persib, Gustavo, mengaku, tidak ada rintangan.
"Semuanya berjalan normal dalam hidup dan sepakbola. Kami juga melakukan persiapan dengan baik, dengan step by step untuk bisa meraih tujuan kami," ucapnya.
Baca juga: Alasan Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak Merekrut Mailson Lima
| Terkait Klasemen Sementara Super League Indoensia, Ini Kata Thom Haye |
|
|---|
| BREAKING NEWS - Persib Bandung Kena Sanksi Komdis PSSI, Denda Rp 115 Juta |
|
|---|
| Persib Sudah Mulai Berlatih, Beberapa Pemain dan Bojan Hodak Absen, Ada Apa? |
|
|---|
| Jelang Lawan Bali United, Bojan Hodak Ungkap Persib Bandung Tak Gentar Meski Tanpa Lucho |
|
|---|
| Ramon Gagal Cetak Gol Saat Persib Libas Persis 2-0, Ini Kata Bojan Hodak |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/priangan/foto/bank/originals/Gustavo-Moreno-de-Franca.jpg)