Persib Bandung
Prediksi Susunan Pemain dan Formasi Barito Putera vs Persib Bandung, Stefano Beltrame Jadi Pembeda?
Laga Barito Putera vs Persib Bandung akan diselenggarakan di Sultan Agung Bantul pada malam hari ini, Jumat (23/2/2024), dengan kick off 19.00 WIB.
TRIBUNPRIANGAN.COM - Persib Bandung akan menghadapi Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 pekan ke-25.
Dalam artikel ini akan mengupas prediksi susuan pemain dan formasi dari kedua tim.
Laga Barito Putera vs Persib Bandung akan diselenggarakan di Sultan Agung Bantul pada malam hari ini, Jumat (23/2/2024), dengan kick off 19.00 WIB.
Baca juga: Preview Barito Putera vs Persib Bandung: Kemenangan yang Penting Bagi Kedua Tim
Tim tamu Persib Bandung tidak mau kehilangan tiga poin pada laga nanti.
Pasalnya, tim berjuluk Pangeran Biru ini belum meraih poin sempurna dalam empat pertandingan terakhir.
Terbaru, Marc Klok dkk harus puas ditahan imbang Persis Solo 2-2 saat bermain di Stadion GBLA pada 4 Februari 2024 lalu.
Maka dari itu, pelatih Persib Bojan Hodak diprediksi akan menurunkan skuad terbaiknya demi membawa pulang tiga poin.
Baca juga: Jelang Barito Putera vs Persib Bandung, DDS Pede Duet dengan Beltrame Makin Tajam
Pelatih asal Kroasia itu berpotensi menurunkan kiper kepercayaannya Kevin Ray Mendoza.
Walau sempat kebobolan dua gol pada laga sebelumnya, tapi menurut Bojan, komunikasi Kevin dengan para pemain belakang Persib Bandung sudah padu.
Terlebih kiper berdarah Filipina-Denmark itu kerap membuat penyelamatan penting bagi Persib demi terhindar dari kekalahan.
Di posisi bek, Bojan Hodak bisa menurunkan duo jangkungnya yakni Nick Kuipers dan Alberto Rodriguez, lalu di posisi bek sayap bakal dipercayakan kepada Henhen dan Rezaldi Hehanusa.
Baca juga: Tak Hanya Incar Kemenangan dari Barito Putera, Bek Persib Bandung Inginkan Hal Ini Sebagai Rencana
Kemudian di posisi gelandang dan winger, Bojan Hodak akan menurunkan duet Dedi Kusnandar, Marc Klok, dan pemain muda Beckham Putra, Stefano Beltrame, serta Ciro Alves
Sementara di posisi striker, Persib Bandung masih mempercayakan kepada bomber Brasil David da Silva.
Berikut prediksi susunan pemain dan formasi Barito Putera vs Persib Bandung
PERSIB BANDUNG
prediksi susunan pemain
formasi
Barito Putera vs Persib Bandung
Stefano Beltrame
Stadion Sultan Agung Bantul
Barito Putera
Persib Bandung
| Jelang Lawan Bali United, Bojan Hodak Ungkap Persib Bandung Tak Gentar Meski Tanpa Lucho |
|
|---|
| Ramon Gagal Cetak Gol Saat Persib Libas Persis 2-0, Ini Kata Bojan Hodak |
|
|---|
| Klasemen Super League Setelah Persib Bandung Kalahkan Persis Solo, Meski 10 Pemain |
|
|---|
| LINE Up Persib Bandung vs Persis Solo Malam Ini, Adu Tajam Ramon dan Tanaka |
|
|---|
| Analisis Persib Bandung vs Persis Solo Biar Menang Kata Pengamat Sepak Bola |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/David-Da-Silva-barito-vs-persib.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.