Kades di Garut Sebut Kepemimpinan RK-Uu Banyak Bangun Alun-alun dan Masjid
Masa jabatan Gubernur Jabar Ridwan Kamil dan Wakil Gubernur Uu Ruzhanul Ulum akan berakhir dalam hitungan jam.
Laporan Kontributor TribunPriangan.com Garut, Sidqi Al Ghifari
TRIBUNPRIANGAN.COM, GARUT - Masa jabatan Gubernur Jabar Ridwan Kamil dan Wakil Gubernur Uu Ruzhanul Ulum akan berakhir dalam hitungan jam.
Jabatan jadi orang nomor satu di Jawa Barat itu akan berakhir pada Selasa (5/9/2023).
Dalam lima tahun memimpin sejumlah program sudah dijalankannya, termasuk revitalisasi Alun-alun di sejumlah daerah di Jawa Barat.
Akhir jabatan RK-Uu tersebut direspon oleh Jafar Sidiq Kepala Desa Cikarag, Kecamatan Malangbong, Kabupaten Garut, Jawa Barat.
Ia menyebut, selama kepemimpinan RK-Uu pihaknya belum menerima bantuan apapun kecuali bantuan dari dana Pembangunan Infrastruktur Pedesaan (IP) yang diberikan ke desa satu tahun sekali.
"Desa kami belum pernah dapat program selain dana IP, dana itu nominalnya Rp.130 juta per tahun," ujar Kades Cikarag, Jafar Sidiq saat dihubungi Tribunjabar.id, Senin (4/9/2023).
Ia menuturkan dana tersebut digunakannya untuk pembangunan infrastruktur desa, posyandu,Tunjangan Penghasilan Aparatur Pemerintahan Desa (TPAPD), BPD, dan konten billboard foto Ridwan Kamil dan Uu Ruzhanul Ulum.
Jafar juga menyebut, desanya juga belum pernah didatangi langsung oleh RK-Uu saat menjabat selama lima tahun ini.
"Sepengetahuan kami, Pak RK kebanyakan membangun alun-alun kabupaten atau kota masjid-masjid raya, ke desa tidak," ungkapnya.
Padahal menurutnya, selama ini desanya memerlukan bantuan aspirasi langsung dari gubernur, salah satunya untuk pengembangan desa wisata dan pengembangan kawasan olahraga.
Pembangunan kedua itu saat ini menjadi fokusnya untuk menambah sumber penghasilan desa, meski kemajuan pembangunannya dilakukan secara bertahap.
"Karena dari dana desa itu terbatas, belum bisa di satu titik pembangunan, salah satunya untuk jalan," ungkapnya.(*)
37 Desa dan 7 Kecamatan di Kabupaten Garut Tergusur Tol Geta, Ini Nama Desanya |
![]() |
---|
6 Jabatan yang Bisa Dilamar Usia 40 Tahun di Seleksi CPNS 2026 Tahun Depan, Peluang Terbuka Lebar! |
![]() |
---|
37 Desa dan 7 Kecamatan di Kabupaten Garut Teraspal Tol Geta, Ini Nama Desanya |
![]() |
---|
37 Desa dan 7 Kecamatan di Kabupaten Garut Terbeton Tol Geta, Ini Nama Desanya |
![]() |
---|
Daftar 5 Makanan MBG yang Diduga Jadi Penyebab Ratusan Siswa di Garut Keracunan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.