Tasik Rider Community
Tasik Rider Community dan Hotel Santika Tasikmalaya Gelar Tour Pansela, Jarak Tempuh 285 Kilometer
Hotel Santika Tasikmalaya bersama Tasik Rider Community (TRC) menggelar kegiatan Touring Road Bike pertama dan terbesar di Kota Tasikmalaya
Penulis: Aldi M Perdana | Editor: Dwi Yansetyo Nugroho
Laporan Jurnalis TribunPriangan.com, Aldi M Perdana
TRIBUNPRIANGAN.COM, KOTA TASIKMALAYA - Hotel Santika Tasikmalaya bersama Tasik Rider Community (TRC) menggelar kegiatan Touring Road Bike pertama dan terbesar di Kota Tasikmalaya, Jawa Barat pada Sabtu (22/7/2023).
Assistant Sales Manager Hotel Santika Tasikmalaya, Yeni Nispusari, mengungkap bahwa peserta kegiatan Touring Road Bike yang bertajuk Tour Pantai Selatan (Pansela) tersebut sebanyak 100 orang.
“Sebanyak 100 orang start dari sini (red: Hotel Santika Tasikmalaya) lintas ke arah (Kecamatan) Cibalong (Kabupaten Tasikmalaya), Simpang Cipatujah, Pamayangsari, terus masuk ke Cimerak (Kabupaten Pangandaran),” ungkap Yeni kepada TribunPriangan.com pada Sabtu (22/7/2023).
Baca juga: BREAKING NEWS- Persib Bandung Tertinggal 0-3 di Babak Pertama dari PSM Makassar
Tambahnya, rute Tour Pansela tersebut menempuh sekira total 285 kilometer.
“Rute berangkat itu sekira 175 kilometer. Untuk rute pulang mengambil jalur ke Banjarsari terus sampai ke Kecamatan Manonjaya. Jarak tempuhnya sekira 110 kilometer,” lengkap Yeni.
Baca juga: GEMPAR, Puluhan Siswa SMK Negeri 1 Purwasari Karawang Kesurupan Massal saat MPLS
Terpisah, Sekretaris TRC Alam Purnama mengatakan, bahwa Tour Pansela ini melibatkan peserta dari berbagai wilayah.
“Dari 100 peserta itu, ada yang dari Tasikmalaya, Bandung, Banjar, Ciamis, bahkan dari Yogyakarta juga ada,” jelasnya melalui sambunhan telepon.
Ia juga mengungkap, bahwa Touring Road Bike ini dimulai pada pukul 05.45 WIB pagi tadi.
Baca juga: Ngebet CLBK ke Persib Bandung, Mario Gomez Kembali Posting "Kenangan Indah" Bersama Maung Bandung
“Pagi start, sekitar pukul 05.45 WIB. Baru sampai di Pangandaran itu sekitaran pukul 15.00 WIB. Besok (Minggu, 23/7/2023) baru start pulang ke Tasikmalaya lewat rute kedua. Jarak tempuhnya kira-kira 110 kilometer,” papar Alam.
Dirinya juga menceritakan hal unik yang terjadi selama perjalanan menuju Pangandaran dari Hotel Santika Tasikmalaya.
“Jadi, tadi, begitu masuk wilayah Cimerak, ada dua rider yang sempat dilempar batu oleh ODGJ. Tapi tidak sampai kenapa-kenapa. Hanya alami lecet dan sepedanya sedikit ada trouble. Langsung dibantu mekanik, karena panitia ‘kan bersiaga, mempersiapkan tim makenik dan marsall untuk regrouping peserta yang tercecer,” jelas Alam.
Baca juga: BIKIN GALAU, Raisa Anggiani Ajak Penonton Stadion Siliwangi Galau di Malam Minggu
Tour Pansela ini, tambahnya, merupakan ajang silaturahmi para pecinta sepeda, sehingga pihaknya juga akan kembali menggelar event tahunan yang biasa berlangsung pada tiap akhir tahun.
“Acara selanjutnya itu, kegiatan tahunan TRC. Biasanya antara Oktober sampai Desember. Jalurnya masih Tasikmalaya-Pangandaran pulang pergi (PP),” tambah Alam.
Baca juga: BIKIN GEGER, Jenazah Bayi Perempuan Ditemukan Mengambang di Saluran Irigasi Sukarame Tasikmalaya
“Karena, ada semacam tradisi, bersepeda dari Tasikmalaya ke Pangandaran, kemudian foto-foto di Patung Merlin (Kabupaten Pangandaran), nah, itu berarti ibaratnya si pesepeda itu ‘naik kelas’,” pungkasnya. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/priangan/foto/bank/originals/Rrwdfcghh.jpg)