Video itu dibagikan oleh akun Tiktok @ghinaae. Wanita ini memperlihatkan momen saat matanya diganti dengan sebuah mata protesa (palsu) sesuai dengan desain yang telah dia inginkan selama ini.
Dalam unggahannya itu, wanita tersebut memperlihatkan desain mata protesanya yang telah didesain berupa mata sharingan khas klan Uchiha di anime terkenal Naruto.
Mata palsu inipun telah diperagakan terlebih dahulu bentuknya di sebuah alat peraga mata.
Bagi yang belum paham, wanita ini dikira tengah mentato bola matanya.
Padahal apa yang dilakukannya itu adalah mengganti bola matanya dengan mata palsu sesuai desain mata sharingan klan Uchiha.