Kesehatan
Inilah Manfaat Kunyit yang Bisa Bantu Atasi Nyeri Haid
Secara ilmiah, para peneliti menemukan bahwa curcumin (senyawa utama yang terkandung kunyit) ternyata memang efektif mengatasi gejala PMS.
Penulis: Luun Aulia Lisaholith | Editor: Dwi Yansetyo Nugroho
Riset lain yang dilakukan Arihta BR Sembiring, Suryani dan Suswati dari Jurusan Kesehatan, Politeknik Kesehatan Medan, mengungkapkan bagaimana kunyit bisa mengatasi nyeri haid.
Dalam riset ini , peneliti melibatkan mahasiswa yang kerap mengalami nyeri haid, dan hasilnya menunjukkan terapi kunyit asam dapat menurunkan nyeri haid.
Cara ini akan semakin efektif apabila dikombinasikan dengan kompres air hangat pada perut bagian bawah.
Para ahli menyebutkan, kunyit memiliki efek anti-inflamasi karena banyak gejala PMS terkait dengan peradangan (nyeri saat haid).
Baca juga: Ingin Punya Daya Ingat Tinggi Sampai Tua? Kunyit Bisa Jadi Alternatif
Jadi, kapan waktu yang tepat untuk mengonsumsi Kunyit saat Haid?
Waktu yang tepat untuk mengonsumsi tanaman herbal ini
"Dua kali sehari (setiap 12 jam) selama tujuh hari sebelum dimulainya menstruasi dan tiga hari memasuki menstruasi," kata Dr Kanchan Koya kepada MindBodyGreen.
Kita pun dapat mencampurakn kunyit bersama rempah lain yang memiliki khasiat baik untuk tubuh, namun dengan jumlah dan takaran serta dosis yang pas agar lebih efektif .
“Kamu bisa mencampurkan kunyit dalam masakan, tetapi akan sulit untuk mencapai tingkat curcumin (200 mg setiap hari) tanpa suplemen. Saya merekomendasikan suplemen berbasis kunyit lengkap dengan curcumin atau curcuminoids bioaktif lainnya,” katanya.
Di Indonesia sendiri, jamu kunyit asam juga bisa menjadi pilihan sebagai asupan untuk mendapatkan manfaat curcumin dari kunyit. (*)