Ayo ke Singapura dari BIJB Kertajati Majalengka, Bulan Depan Promo Spesial Tiket Mulai Rp 490 Ribu
BIJB) Kertajati bakal melayani rute penerbangan ke Singapura mulai bulan depan menggunakan pesawat tipe Airbus A320, harga tiket promo spesial
Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Ahmad Imam Baehaqi
TRIBUNPRIANGAN.COM, MAJALENGKA - Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati bakal melayani rute penerbangan ke Singapura mulai bulan depan.
Executive General Manager (EGM) BIJB Kertajati, Indra Crisna S, mengatakan, penerbangan tersebut bakal dilayani maskapai Scoot yang menggunakan pesawat tipe Airbus A320.
Menurut dia, penggunaan pesawat berbadan kecil tersebut sesuai standar rute penerbangan internasional jarak pendek seperti halnya rute BIJB Kertajati - Singapura.
"Rute penerbangan internasional di BIJB Kertajati akan bertambah mulai 28 September 2024, dan tujuannya ke Singapura," kata Indra Crisna S saat ditemui di BIJB Kertajati, Kecamatan Kertajati, Kabupaten Majalengka, Selasa (27/8/2024).
Ia mengatakan, dalam rencana awal rute penerbangan internasional dari BIJB Kertajati ke Singapura tersebut bakal beroperasi dua kali setiap pekannya.
Pihaknya mengakui, rute penerbangan ke Singapura juga bakal sama seperti yang pernah beroperasi di Bandara Husein Sastranegara sebelum pandemi Covid-19 melanda.
Baca juga: Bandara Kertajati Mulai Terbangkan Jemaah Haji, Ini Pesan Bey Machmudin
Karenanya, pihaknya mengakui BIJB Kertajati ibarat menghidupkan kembali rute penerbangan ke Singapura yang cukup diminati masyarakat Jawa Barat itu.
"Saat ini, BIJB Kertajati melayani rute penerbangan reguler ke Kualalumpur, Malaysia, dan mulai besok bertambah ke Singapura, sehingga semakin lengkap," ujar Indra Crisna.
Indra menyampaikan, kehadiran rute penerbangan tujuan Singapura juga menjadikan BIJB Kertajati semakin strategis setelah penerbangan komersil dipindahkan dari Bandara Husein Sastranegara pada akhir Oktober 2023.
Pasalnya, BIJB Kertajati memiliki dua rute penerbangan internasional yang beroperasi secara reguler ke Malaysia dan Singapura seperti halnya Bandara Husein Sastanegara.
"Posisi BIJB Kertajati sudah seperti Bandara Husein (Sastranegara) beberapa tahun lalu yang juga melayani rute reguler ke KL (Kualalumpur, Malaysia), dan Singapura," kata Indra Crisna S.
Indra Crisna S, meyakini, kehadiran rute penerbangan ke Singapura bakal meningkatkan minat masyarakat terbang dari BIJB Kertajati.
Sebab, menurut dia, rute penerbangan ke Singapura itu cukup diminati masyarakat ketika dibuka di Bandara Husein Sastranegara yang kini seluruh penerbangan komersilnya dialihkan ke BIJB Kertajati.
"Kami meyakini penerbangan ke Singapura yang beroperasi mulai besok akan menjadi daya tarik baru bagi Bandara Kertajati," ujar Indra Crisna S saat ditemui di BIJB Kertajati, Kecamatan Kertajati, Kabupaten Majalengka, Selasa (27/8/2024).
BIJB Kertajati Majalengka
Singapura
promo
Promo Spesial
Rp 490 ribu
Indra Crisna S
Malaysia
maskapai Scoot
Lion City Sailors Diperkuat Topskor Liga Jepang, Ini Kata Pelatih Persib Bandung |
![]() |
---|
Daftar 7 Harga Diskon Tarif Listrik PLN 50 Persen Bulan September 2025 |
![]() |
---|
Diskon Tarif Listrik 50 Persen September 2025, Lewat Aplikasi Mobile PLN |
![]() |
---|
Cara Ambil Diskon Listrik PLN 50 Persen di Bulan September 2025 |
![]() |
---|
Daftar Harga Diskon Tarif Listrik 50 Persen September 2025, Lengkap dari Daya 450 VA Hingga 5.500 VA |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.