HUT RI ke 79
30 Ucapan Selamat HUT Kemerdekaan RI ke-79 Tahun, Penuh Semangat dan Doa Terbaik untuk Negeri!
Berikut Ini Dia 30 Ucapan Selamat HUT Kemerdekaan RI ke-79 Tahun, Penuh Semangat dan Doa Terbaik untuk Negeri!
Penulis: Riswan Ramadhan Hidayat | Editor: ferri amiril
TRIBUNPRIANGAN.COM – Tribuners, dalam memperiangati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 tahun hari ini, kita bisa memeriahkannya dengan berbagai cara.
Salah satu caranya tersebut adalah dengan membagikan momen ucapan sederhana yang bisa dilakukan untuk turut memeriahkan Hari Kemerdekaan RI tahun 2024 ini.
Baca juga: Selamat Hari Kemerdekaan, Ini 25 Ucapan Selamat HUT ke-79 RI yang Penuh Semangat Cocok Untuk Medsos
Ucapan-ucapan itu bisa dibagikan ke akun media sosial atau dijadikan sebuah caption.
Penasaran, ucapan selamat Hari Kemerdekaan RI apa saja yang bisa kamu gunakan untuk menyambut hari spesial hari ini?
Berikut 30 ucapan selamat Hari Kemerdekaan 2024 atau HUT RI ke-79 yang penuh makna dan semangat yang bisa kamu bagikan di seluruh platform media sosial milikmu.
Baca juga: 25 Ucapan Selamat HUT ke-79 Kemerdekaan RI, Penuh Semangat dan Cocok Dibagikan di Medsos
1. Dirgahayu RI, mari kita buktikan bahwa Indonesia mampu menjaga kemerdekaan!
2. 'Sekali merdeka tetap merdeka' bukanlah sebuah ungkapan semata. Ini adalah janji yang harus terus terlaksana. Merdeka!
3. Selamat hari lahir bangsa Indonesia pada 17 Agustus. Semangat lanjutkan perjuangan menuju Indonesia Emas 2045!
4. Satu tahun kembali terlewati, jayalah negeriku, selamat ulang tahun Indonesia tercinta.
5. Kami putra-putri Indonesia berjanji akan terus mengharumkan namamu di mata dunia. HUT ke-79 RI.
6. Selamat ulang tahun, Indonesia tercinta! Kami bangga menjadi bagian darimu.
7. Dirgahayu RI! Kemerdekaan tak butuh slogan, tetapi aksi nyata lewat perjuangan.
8. Mari jaga keharmonisan negara karena keragaman suku dan budaya merupakan kekayaan Ibu Pertiwi yang menguatkan negara. Selamat HUT ke-79 Indonesia!
Baca juga: Selamat hari Pramuka, Ini 12 Ucapan Hari Pramuka Nasional 2024 ke-63 dalam Bahasa Sunda
9. "Kemerdekaan bukanlah hadiah, melainkan hak yang harus diperjuangkan dengan harga tertinggi." - Cut Nyak Dien
10. Merah artinya berani dan putih artinya suci. Makna itu terukir dalam sanubari. 11. Selamat Hari Kemerdekaan Bangsaku!
Meskipun kini sudah merdeka, tetapi semangat perjuangan tidak akan pernah pudar. Dirgahayu tanah kelahiranku!
12. Merdeka itu hak milik kita selama-lamanya. Mari berjuang, berkarya, dan bersatu untuk bangsa tercinta, Indonesia. 13. Selamat Hari Kemerdekaan Indonesiaku!
Selamat HUT ke-79 Kemerdekaan RI tahun 2024! Mari terus menginspirasi dunia dengan semangat perjuangan dan semangat kebersamaan.
14. Dirgahayu Republik Indonesia! Hari ini adalah hari untuk mengingat perjuangan para pahlawan kita. Merdeka tak datang dengan mudah.
15. Semoga semangat gotong royong dan kebersamaan terus mengakar dalam kehidupan masyarakat Indonesia. Selamat HUT ke-79 RI!
16. Dirgahayu Kemerdekaan Indonesia! Kemerdekaan adalah hak kita, mari kita jaga dengan baik. Selamat merayakan 17 Agustus 2024!
Baca juga: 12 Ucapan Hari Pramuka Nasional 2024 ke-63 Tahun dalam Bahasa Sunda, Lengkap dengan Artinya
17. Perjuangan bangsa Indonesia bukan hanya dari masa lalu. Hari ini, hari esok, dan selamanya. perjuangan kita belum berakhir. Mari kita perjuangkan bersama Indonesia adil dan sejahtera. Dirgahayu Indonesia!
18. Jangan membuat perbedaan menjadi alasan untuk bertengkar dan melemahkan rasa kasih sayang kita. Jadikanlah itu sebagai kekuatan. Selamat ulang tahun ke-79 Republik Indonesia.
19. Dirgahayu Indonesia! Bersama-sama kita bangun Indonesia yang lebih baik. Selamat Hari Kemerdekaan yang ke-79 Indonesia!
20. Dirgahayu Kemerdekaan Republik Indonesia! Selamat merayakan HUT ke-79 RI tanggal 17 Agustus 2024! Gerakan Merah Putih, Satu Jaya NKRI!
21. Tetaplah menjadi satu. Jangan sampai ingin terpecah. Gapai angan dan citamu di masa depan yang cerah. Raih prestasi terbaikmu dan buat bangsa ini bangga.
22. Selamat Hari Kemerdekaan!
Sakit dalam perjuangan itu hanya sementara. Namun jika menyerah, rasa sakit itu akan terasa selamanya. Merdeka!
Merdeka! Merdeka! Merdeka! Indonesia tangguh, Indonesia tumbuh.
23. Selamat Hari Kemerdekaan Indonesiaku.
"Jika orang lain bisa, saya juga bisa, mengapa pemuda-pemuda kita tidak bisa, jika memang mau berjuang." - Abdul Muis. Dirgahayu Indonesiaku.
24. Selamat memperingati HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia tanggal 17 Agustus 2024. Terus melaju untuk Indonesia Maju!
Baca juga: 25 Twiboon, Ucapan, dan Pidato 17 Agustus 2024, Rayakan Hari Kebangsaan dengan Khidmat dan Merdeka
25. Semangat persatuan Indonesia mesti terus berkobar, HUT ke-79 RI adalah momentum kebangkitan kita semua. Dirgahayu Kemerdekaan Indonesia!
26. Sekali merdeka tetap merdeka! 79 tahun kemerdekaan wajib jadi waktu muhasabah, agar kita menjadi bangsa yang lebih baik! Dirgahayu Indonesiaku!
27. Mari rayakan Hari Kemerdekaan RI ke-79 dengan semangat perjuangan yang membara dan terus pupuk jiwa nasionalisme! Dirgahayu negeriku!
28. Merdeka itu hak milik kita selama-lamanya. Mari berjuang, berkarya, dan bersatu untuk bangsa Indonesia. Selamat Hari Kemerdekaan Indonesiaku!
29. Selalu jaga semangat patriotisme, bersinar dalam dirimu, banggalah menjadi Indonesia. Dirgahayu Kemerdekaan Indonesia!
30. Terima kasih kepada para pahlawan yang gugur memperjuangkan kemerdekaan. Jasa-jasamu akan senantiasa kami kenang. Selamat memperingati Hari Kemerdekaan ke-79 RI!
Simak berita update TribunPriangan.com lainnya di: Google News
HUT RI ke-79
ucapan Hari Kemerdekaan 2024
Hari Kemerdekaan 2024
ucapan
HUT RI 2024
Ucapan HUT RI ke 79
media sosial
HUT ke-79 RI
| 25 Ucapan Selamat HUT ke-79 Kemerdekaan RI, Penuh Semangat dan Cocok Dibagikan di Medsos |
|
|---|
| Selamat hari Pramuka, Ini 12 Ucapan Hari Pramuka Nasional 2024 ke-63 dalam Bahasa Sunda |
|
|---|
| 12 Ucapan Hari Pramuka Nasional 2024 ke-63 Tahun dalam Bahasa Sunda, Lengkap dengan Artinya |
|
|---|
| 25 Twiboon, Ucapan, dan Pidato 17 Agustus 2024, Rayakan Hari Kebangsaan dengan Khidmat dan Merdeka |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/priangan/foto/bank/originals/15-link-twibbon-17-Agutus-2023-yang-dapat-didownload-secara-gratis.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.