Persib Bandung

Bojan Hodak Minta Marc Klok Cs Lebih Nikmati Pertandingan, Termasuk Persib vs Persija Hari Ini

Dengan lebih menikmati permainan, Hodak menilai, para pemain akan lebih nyaman saat bertanding di lapangan hijau.

Liga Indonesia Baru
Bojan Hodak Minta Marc Klok Cs Lebih Nikmati Pertandingan, Termasuk Persib vs Persija Hari Ini 

Laporan Wartawan Tribunjabar.id, Adi Ramadhan Pratama

TRIBUNPRIANGAN.COM, BANDUNG - Pelatih kepala Persib Bandung, Bojan Hodak meminta kepada para pemainnya untuk bermain relaks dan menikmati pertandingan di sisa pertandingan Liga 1 2023/2024, termasuk laga Persib vs Persija hari ini, Sabtu (9/3/2024).

Permintaan Bojan ini supaya Marc Klok dkk tidak merasa tertekan supaya lolos ke babak Championship Series Liga 1 2023/2024.

Dengan lebih menikmati permainan, Hodak menilai, para pemain akan lebih nyaman saat bertanding di lapangan hijau.

"Kami ingin menghadapi laga demi laga dengan tanpa tekanan. Kami akan berusaha untuk mendapatkan hasil yang terbaik dan ini adalah cara terbaiknya," ujarnya saat ditemui di Graha Persib, Kota Bandung pada Jumat (8/3/2024).

Baca juga: 3 Tempat Nobar Laga Persib vs Persija Hari Ini

Namun meskipun begitu, Hodak menilai, saat ini timnya masih dalam jalur untuk bisa lolos ke babak Championship Series.

Pasalnya, Persib yang masih berada di posisi kedua terbilang masih unggul dibandingkan tim lainnya.

"Kini kami ada di posisi yang bagus karena kami unggul tiga poin dari Madura United dan delapan poin dari Persik Kediri. Jadi kami akan lihat nanti. Jika kami menang tentu saja peluang kami jadi makin besar," katanya.

Baca juga: BOS Persib Tiba-tiba Minta Maaf, Ada Apa? Himbau Bobotoh Tak Paksa Hadir ke Stadion Si Jalak Harupat

Persib saat ini berada di peringkat kedua dengan mengoleksi 48 poin. Sedangkan posisi kelima diisi oleh Madura United dengan 45 poin. Lalu posisi keenam diisi oleh Persik Kediri dengan 42 poin.

Walaupun posisi Persib terbilang aman, Hodak tidak bisa memastikan apakah timnya akan bertahan di posisi kedua ataupun tidak.

Pasalnya menurutnya, kekuatan tim-tim di Indonesia tidak bisa diprediksi untuk saat ini.

"Ini akan tetap sulit dan di Indonesia itu liganya ketat. Bisa dilihat tim yang paling bawah bisa mengalahkan (tim di atas). Jadi kita lihat dalam 2-3 pertandingan ke depan. Jika kami bisa mendapatkan hasil yang bagus, saya rasa kami bisa berada di sana (empat besar)," ucapnya. (*)

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved