Debat Capres
Sosok Dokter Terawan, Datang ke Debat Capres Terakhir Dukung Capres 02
Berikut Ini Dia Sosok Dokter Terawan yang Datang Sebagai Pendukung 02 Saat Debat Capres Tadi Malam
Penulis: Riswan Ramadhan Hidayat | Editor: Gelar Aldi Sugiara
TRIBUNPRIANGAN.COM – Tribuners, pada 4 Februari 2024 malam debat capres terakhir dilaksanakan.
Debat capres kelima tersebut dilaksanakan di Jakarta Convention Center (JCC).
Namun, para hadirin hingga penonton yang menyaksikan debat tadi malam malah salah fokus dengan kedatangan Mantan Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Terawan Agus Putranto.
Dokter Terawan tersebut hadir secara langsung dalam debat capres kelima semalam.
Baca juga: Anies Baswedan Pakai Setelan Jas di Debat Capres Terakhir, Warganet: Aura Sebagai Presiden RI
Bahkan, dia pun kini menjadi topik terhangat manakala duduk di barisan rombongan pendukung capres 02.
Hingga terlihat pula, Dokter Terawan memakai atribut seperti biru-putih seperti calon presiden, Prabowo dan calon wakil presiden, Gibran Rakabuming Raka.
Lantas, siapa sebetulnya sosok dengan sebutuan Dokter Terawan ini?
Baca juga: Debat Capres 2024 Terakhir Malam Ini: Tema, Panelis, dan Link Live Streaming
Sosok Dokter Terawan
Dr Terawan Agus Putranto atau Dokter Terawan meraih perhatian masyarakat secara lebih luas ketika dirinya dipercaya menjadi Menteri Kesehatan Republik Indonesia pada Kabinet Indonesia Maju yang diumumkan pada Oktober 2019.
Selama menjabat, Terawan dihadapkan pada berbagai tantangan, terutama dalam penanganan pandemi COVID-19 di Indonesia.
Terawan Agus Putranto lahir di Sitisewu, Yogyakarta, pada 5 Agustus 1964.
Dalam perjalanan cintanya, dia mantap memutuskan menikah dengan Ester Dahlia dan memiliki seorang anak laki-laki, Abraham Apriliawan Putranto.
Baca juga: JANGAN LEWATKAN, Ini Jadwal Debat Capres 2024 Terakhir Malam Ini, Beserta Link Live Streaming
Terawan mengenyam atau menempuh pendidikan penuh di kota kelahirannya.
Dia tercatat merupakan lulusan dari SD Tarakanita Bumijo Yogyakarta (1977), SMP Negeri 2 Yogyakarta (1980), dan SMA Bopkri 1 Yogyakarta (1983).
Lalu, Terawan pun mengambil program sarjana di Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada Yogyakarta (1990), S-2 Spesialisasi Radiologi di Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga Surabaya (2004), dan S-3 Doktor di Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin Makassar (2013).
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.