Drama Korea

Cocok Ditonton Akhir Pekan, 5 List Drakor yang Dijadwalkan Tayang Februari 2024

Cocok Ditonton Akhir Pekan, 5 List Drakor yang Dijadwalkan Tayang Februari 2024

Penulis: Lulu Aulia Lisaholith | Editor: ferri amiril
Kolase TribunPriangan.com
5 List Drama Tayang Februari 2024, Ada The Impossible Heir Hingga A Killer Paradox (Kolase TribunPriangan.com) 

Sereal selanjutnya yang juga akan tayang pada bulan kedua tahun ini adalah A Killer Paradox.

Drama yang mengambil genre Thriller ini akan diperankan Choi Woo Sik yang akan berperan sebagai Lee Tang, dan Son Suk Ku sebagai Jang Nan Gam.

Kolaborasi kedua pemain populer tersebut menjadikan drama yang akan tayang di Netflix pada 9 Februari 2024 ini sangat ditunggu penayangannya.

A Killer Paradox menceritakan tentang Lee Tang (Choi Woo Sik), mahasiswa biasa yang bekerja paruh waktu di sebuah minimarket. Suatu hari, ia berkelahi dengan pria mabuk saat bekerja di minimarket, hingga tak sengaja menghabisi nyawanya.

Baca juga: Sinopsis Drakor Wedding Impossible, Kisah Pernikahan Palsu Artis Terkenal Diperankan Jeon Jong Seo

Ternyata, pria mabuk tersebut merupakan seorang pembunuh bayaran dan telah dicari selama beberapa tahun.

Lee Tang yang khawatir hidupnya akan hancur, secara bersamaan menyadari bahwa ia memiliki kemampuan untuk mengenali orang jahat yang hidupnya ‘pantas’ berakhir.

Lee Tang pada akhirnya bertransformasi sebagai pembunuh berantai untuk mengatasi orang-orang jahat.

Di sisi lain, seorang detektif bernama Jang Nan Gam (Son Suk Ku) tengah menyelidiki kasus pembunuhan yang dilakukan oleh Lee Tang.

Nalurinya sebagai detektif membuat ia mencurigai Lee Tang sebagai pembunuh.

Selain itu, ada pula detektif lain bernama Song Chon (Lee Hee Jun) yang juga hendak mencari keberadaan Lee Tang seorang diri.

3. Wedding Impossible (26 Februari 2024)

Wedding Impossible
Wedding Impossible (Instagram/@tvn_drama)

Selanjutnya drakor yang bakal tayang di bulan februari 2024 datang dari genre Romantis-Komedi (Romkom) berjudul, Wedding Impossible.

Drama yang diadaptasi dari serial webtoon ini rencananya akan diperakan Kim Do Hwan dan Jeon Jong Seo.

Wedding Impossible menghadirkan kisah Lee Do Han (Kim Do Hwan), seorang pria dari keluarga konglomerat yang menawarkan pernikahan palsu kepada Na A Jeong (Jeon Jong Seo), aktris dengan kemampuan tinggi namun tidak terlalu dikenal.

Baca juga: Drakor The Impossible Heir Dijadwalkan Tayang 28 Februari 2024, Lee Jae Wook Siap Sapa Penonton

Saat Na A Jeong menerima tawaran tersebut, berbagai ‘rintangan’ harus ia hadapi, salah satunya berasal dari Lee Ji Han (Moon Sang Min) yang merupakan adik dari Lee Do Han.

Sumber: Tribun Priangan
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved