Naskah Khutbah Jumat
Teks Khutbah Jumat 5 Januari 2024, Kiat Mengarahkan Diri Agar Selalu Istiqomah di Tahun Baru
Naskah Khutbah Jumat 5 Desember 2024, Kiat Mengarahkan Diri Agar Selalu Istiqomah Ditahun yang Baru
Penulis: Lulu Aulia Lisaholith | Editor: ferri amiril
Istiqomah merupakan salah satu bentuk akhlak mulia, Kata istiqomah merupakan istilah dari bahasa Arab yang sering didengar dan diucapkan oleh masyarakat muslim.
Sifat istiqomah ini sepatutnya dimiliki oleh setiap muslim agar tidak mudah digoyahkan tantangan ataupun hambatan dalam menunaikan ibadah serta menjalankan perintah Islam.
Secara bahasa Istiqomah diambil dari kata qama yang pada awalnya berarti lurus atau tidak melenceng.
Dari segi bahasa, istiqomah berarti pelaksanaan sesuatu secara baik dan benar serta bersinambung.
Kata ini kemudian dipahami dalam arti konsisten dan setia melaksanakan sesuatu sebaik dan semaksimal mungkin.
Secara terminologi, istiqomah dapat diartikan dengan beberapa pengertian, yang diambil dari pendapat para sahabat Nabi yakni:
Pertama, Abu Bakar as-Shiddiq ketika ditanya tentang istiqomah, Beliau menjawab istiqomah adalah kemurnian tauhid, (tidak boleh menyekutukan Allah dengan apa atau siapa pun).
Kedua, Umar bin al-Khattab berkata, istiqomah adalah komitmen terhadap perintah dan larangan dan tidak boleh menipu.
Ketiga, Utsman bin Affan berkata, istiqomah adalah mengikhlaskan amal kepada Allah.
Dan Keempat, Ali bin Abi Thalib berkata, istiqomah adalah melaksanakan kewajiban- kewajiban. Dalam Al Qur’an dijelaskan:
اِنَّ الَّذِيْنَ قَالُوْا رَبُّنَا اللّٰهُ ثُمَّ اسْتَقَامُوْا تَتَنَزَّلُ عَلَيْهِمُ الْمَلٰۤىِٕكَةُ اَلَّا تَخَافُوْا وَلَا تَحْزَنُوْا وَاَبْشِرُوْا بِالْجَنَّةِ الَّتِيْ كُنْتُمْ تُوْعَدُوْنَ
Artinya: “Sesungguhnya orang-orang yang berkata, “Tuhan kami adalah Allah,” kemudian tetap (dalam pendiriannya), akan turun malaikat-malaikat kepada mereka (seraya berkata), “Janganlah kamu takut dan bersedih hati serta bergembiralah dengan (memperoleh) surga yang telah dijanjikan kepadamu.” (Qs. Fussilat: 30)
Baca juga: Naskah Khutbah Jumat Singkat 29 Desember 2023, Bertemakan Manfaat Berwudhu
Ma’asyiral Muslimin Rahimakumullah
Menurut Wahbah Az Zuhaili yang dimaksud dengan istiqomah dalam ayat di atas adalah kekal dalam pengakuan bahwa Allah SWT adalah satu-satunya Tuhan dan tidak pernah berpaling dengan mengakui Tuhan selain Allah SWT, kemudian konsisten dan menetapi perintah-Nya.
Beramal karena Dia, menjauhi maksiat hingga akhir hayatnya.
Naskah Khutbah Jumat
Teks Khutbah Jumat
Contoh Teks Khutbah Jumat
khutbah Jumat
istiqomah
syarat sholat jumat
TEKS KHUTBAH JUMAT HARI INI, Refleksi Akhir Tahun 2023 dan Ikhtiar Memperjuangkan Rakyat Palestina |
![]() |
---|
TEKS KHUTBAH JUMAT 29 Desember 2023, Refleksi Akhir Tahun dan Meneladani Akhlak Rasulullah SAW |
![]() |
---|
Naskah Khutbah Jumat Terakhir Tahun Ini 29 Desember 2023, Tema Muhasabah Diri Jelang Akhir Tahun |
![]() |
---|
NASKAH KHUTBAH JUMAT 29 Desember 2023, Refleksi Akhir Tahun 2023 dan Kiat Lawan Godaan Setan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.