Pelatih Baru Persib Bandung
SELAMAT DATANG GORAN PAULIC, Persib Bandung Resmi Datangkan Pelatih Baru Lagi di Sisa Musim Liga 1
Sesi latihan Persib di Stadion GBLA Kota Bandung, Selasa (26/9) dihadiri oleh sosok anyar yang akan menambah kekuatan tim kepelatihan Maung Bandung
Laporan wartawan TribunPriangan.com, Cipta Permana.
TRIBUNPRIANGAN.COM, BANDUNG - Sesi latihan Persib di Stadion GBLA Kota Bandung, Selasa (26/9) dihadiri oleh sosok anyar yang akan menambah kekuatan tim kepelatihan Maung Bandung dalam mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2023/2024.
Sosok tersebut adalah Goran Paulic, rekan senegara pelatih Bojan Hodak.
Meski belum diumumkan secara resmi terkait status Goran Paulic, namun Pelatih Persib, Bojan Hodak membenarkan bahwa pria kelahiran Zagreb, 31 Maret 1965 tersebut, akanĀ menjadi bagian dari tim pelatih, dan mengisi posisi sebagai asisten pelatih Persib.
Baca juga: Libur Maulid Nabi Muhammad SAW 2023, Tanggal 27 atau 28 September? Segera Cek Infonya di Sini!
"Ya dia sudah melakukan beberapa hal kepengurusan untuk mendapatkan KITAS sejak beberapa minggu lalu, dan semuanya administrasinya berjalan lancar," ujarnya saat ditemui usai memimpin latihan tim Persib di Stadion GBLA Kota Bandung.
Bojan menuturkan, Goran Paulic bukanlah sosok baru baginya, terlebih keduanya pernah bekerjasama di beberapa tim sebelum datang ke Persib.
Berdasarkan rekam jejaknya Goran Paulic pernah menjadi asisten pelatih dari Bojan Hodak saat menangani tim Hongkong Rangers pada tahun 2012. Dan Johor Darul Takzim (JDT) pada tahun 2015.
Baca juga: PRO KONTRA Larangan Jualan di Media Sosial, Akademisi UPI Imbau Pemerintah Begini
Selain itu, mantan pemain Balestier Khalsa FC, yang berlaga di Singapore Premier League pada musim 1996-1998 tersebut, pun pernah menukangi Dongguan Nancheng (2012) yang berkompetisi di China League One dan NK Zet (2016), yang berkompetisi di Liga Kroasia.
Goran Paulic pun pernah tercatat sebagai arsitek Timnas Hong Kong U-23 pada tahun 2008-2009.
"Dia pernah bersama saya saat di JDT dan di tim Singapore Premier League. Dia pernah membantu untuk menangani Timnas Hongkong untuk tim olimpiade dalam beberapa pertandingan sebagai asisten pelatih," ucapnya.
Baca juga: BNN Buka 92 Formasi PPPK 2023 untuk Tenaga Ini, Janjikan Gaji hingga Rp11 Juta, Ini Syaratnya
Bojan pun menambahkan, bahwa semasa masih menjadi pemain profesional, Goran Paulic merupakan penyerang dan pemain yang memiliki prestasi sebagai pencetak gol terbanyak, saat dirinya bermain di salah satu klub di Singapura, Hongkong, dan juga Malaysia.
"Dengan pengalamannya itu, kami berharap dapat ditularkan ke para penyerang, dan dia bisa membantu kami di kompetisi Liga 1," katanya.
Berdasarkan pantauan Tribunjabar.id, Goran Paulic justru hanya berdiriĀ menyaksikan para punggawa Maung Bandung melaksanakan aktivitas latihannya, dari pinggir lapangan Stadion GBLA Kota Bandung.
Baca juga: Libur Maulid Nabi Muhammad SAW 2023, Tanggal 27 atau 28 September? Segera Cek Infonya di Sini!
Dengan bergabungnya Goran Paulic, maka komposisi tim kepelatihan tim Persib, kini berjumlah enam orang seperti musim sebelumnya, yakni Bojan Hodak (pelatih kepala), Goran Paulic (asisten pelatih) Yaya Sunarya (pelatih fisik), Miro Petric (pelatih fisik), Luizinho Passos (pelatih kiper), dan I Made Wirawan (asisten pelatih kiper).
Hasil ACL Two, Selangor FC Menyerah dari Bangkok United, Tai Po Bungkam Macarthur FC |
![]() |
---|
Perkuat Jaringan, Indosat Ooredoo Hutchison Hadirkan Fitur IM3 SATSPAM |
![]() |
---|
Naskah Khutbah Jumat 19 September 2025: Membeli Dagangan Tetangga Mendukung Perekonomian Umat |
![]() |
---|
LIVE Persib Bandung vs Lion City Sailors Malam Ini, Ada Siaran Langsung di 2 TV Nasional |
![]() |
---|
Naskah Khutbah Jumat 19 September 2025: Islam Melarang Umatnya Meremehkan Dosa Sekecil Apapun |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.