Levy Madinda Ucapkan Hal Mengejutkan Setelah Persib Masuk Zona Panas Degradasi
Persib Bandung terpaksa kembali berada di zona "panas" degradasi, usai gagal merebut kemenangan dari Persis Solo di Stadion
Laporan Wartawan TribunPriangan.com, Adi Ramadhan Pratama
TRIBUNPRIANGAN.COM, BANDUNG - Persib Bandung terpaksa kembali berada di zona "panas" degradasi, usai gagal merebut kemenangan dari Persis Solo di Stadion Manahan pada Selasa (8/8/2023).
Persib yang gagal meraih poin penuh di laga tersebut, harus mengakui kekuatan Persis Solo setelah tim tuan rumah menang tipis 2-1.
Akibatnya kekalahan itu, Persib harus berada di peringkat ke-16 dengan mengoleksi 7 poin dari 7 pertandingannya di kompetisi Liga 1 2023/2024.
Menanggapi posisi terpuruk tersebut, gelandang asing Persib, Levy Clement Madinda ucapkan hal yang mengejutkan di Instagram pribadinya @levymadinda11.
Meskipun baru berada di Persib selama 11 hari, terhitung dari tanggal latihan perdananya pada 31 Juli 2023, Madinda optimistis tim Maung Bandung akan bangkit dari keterpurukan pada laga selanjutnya.
Menurutnya, kekalahan adalah hal yang wajar dan pastinya akan terjadi kepada semua orang.
"Jatuh bukan berarti berakhir, tapi belajar dari kesalahannya. Dan bangkit dengan cepat adalah beberapa hal besar yang saya yakini di tim ini (Persib)," tulisnya dikutip dari Instagram pribadi @levymadinda11 pada Kamis (10/8/2023).
Oleh karena itu, pemain kelahiran Libreville, Gabon, 22 Juni 1992 tersebut, berharap bobotoh bisa mendukung dan percaya kepada tim Persib.
Selain itu, Madinda menegaskan Persib akan selalu berusaha sekuat tenaga untuk meraih hasil terbaik pada kompetisi Liga 1 2023/2024.
"Saya tahu bahwa kami akan berjuang untuk memberikan segalanya, terutama untuk suporter dan tim ini. Bersama-sama kita akan lebih kuat. Tuhan ada di atas segalanya dan saya percaya akan hal itu. Vamos. Kesalahan saya membuat saya menjadi orang yang lebih besar kuat, bukan lemah," pungkasnya.
Di sisi lain sebelumnya, Persib sempat jatuh ke zona panas degradasi di peringkat ke-16 pada pekan keempat, usai dikalahkan PSM Makassar 2-4 pada 22 Juli 2023.
Namun tim Persib mampu bangkit di pekan kelima dan berada di peringkat ke-11 usai menang tipis dari Persik Kediri 2-1 pada 28 Juli 2023 lalu.(*)
| Prediksi Skor dan Susunan Pemain Real Madrid VS Barcelona, Adu Tajam Mbappe dan Rashford | :format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/priangan/foto/bank/originals/madridvsbarcelonananana.jpg)  | 
|---|
| Prediksi Skor dan Susunan Pemain Malut United VS Semen Padang, Adu Tajam David da Silva dan Gomes | :format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/priangan/foto/bank/originals/malutunitedvssemenpadangdangdang.jpg)  | 
|---|
| Prediksi Skor dan Susunan Pemain Arema FC VS Borneo FC, Adu Tajam Dalberto dan Peralta | :format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/priangan/foto/bank/originals/aremafcvsborneofcfcfcffc.jpg)  | 
|---|
| Prediksi Skor dan Susunan Pemain Espanyol VS Elche, Adu Tajam Fernandez dan Mir | :format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/priangan/foto/bank/originals/espanyolnyolnyol.jpg)  | 
|---|
| Prediksi Skor dan Susunan Pemain Brest dan PSG, Adu Tajam Ajorque dan Barcola | :format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/priangan/foto/bank/originals/brestvspsgpsg.jpg)  | 
|---|

:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/priangan/foto/bank/originals/Levymadindaucapkanhalmwngejuyjan.jpg)
:format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/20251027_GANI_Persib_Persis_06_Luciano_Guaycochea.jpg) 
                 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
				
			:format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/priangan/foto/bank/originals/persibbandungvsperissoslolololo.jpg) 
											:format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/priangan/foto/bank/originals/Bobotoh-geulis-Persibasal-Bandung-Barat-Chintya-ZM-1.jpg) 
											:format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/priangan/foto/bank/originals/Bojan-Hodak_1910.jpg) 
											:format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/20250918_GANI_Persib_Lion_16_Bobotoh.jpg) 
											
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.