Persibmania

PSM Makassar vs Persib Bandung Nanti Malam, David da Silva Siap-siap Dijegal Bek Tangguh Lawan

Persib Bandung bakal menghadapi PSM Makassar saat bertandang ke Stadion Gelora B. J. Habibie Makssar nanti malam, David sia-siap dijegal

Editor: Machmud Mubarok
Tangkapan layar
Link Live Streaming PSM vs Persib Malam Ini 19.00 WIB, Laga Perdana Marc Klok Cs Tanpa Luis Milla 

"Untuk persiapan laga besok, kami membawa 22 pemain dan Insya Allah semua dalam kondisi yang baik dan sehat," ujarnya dalam konferensi pers pra pertandingan di Stadion Gelora B.J. Habibie, Pare-Pare, Jumat (21/7).

Ia pun menjelaskan, selain persiapan para pemain, pihaknya pun telah melakukan analisa terhadap kekuatan dan kekurangan dari calon lawannya. 

Hal tersebut menjadi modal baginya serta para pemain Persib, untuk dapat merencanakan strategi yang akan diterapkan di lapangan saat pertandingan berlangsung.

"Saya pikir setiap tim di era sekarang, tentunya mempunyai bagian behind the team, artinya ada tim yang memang bekerja untuk melakukan proses membantu tim. Kami pun melakukan hal tersebut (analisa) ketika bermain melawan Dewa (United), hal yang sama pun telah kami lakukan untuk pertandingan melawan PSM besok," ucapnya.

"Dari semua data hasil analisis yang kami dapatkan terkait tim PSM Makassar dari beberapa pertandingan sebelumnya, menjadi bahan buat kami untuk mempersiapkan tim sebaik mungkin. Sekarang tinggal bagaimana kembali lagi fokus ke tim sendiri dengan target apa yang kami inginkan, jadi kami akan kejar itu," ujar Yaya.

Yaya pun menegaskan, para pemain di tim telah berkomitmen untuk tidak terpengaruh dengan situasi yang terjadi di luar pertandingan, termasuk tidak ada lagi sosok Luis Milla untuk mendampingi di lapangan.

"Kami tahu sekarang situasinya coach Milla enggak sama sekali untuk datang kesini untuk mendampingi kami seperti musim sebelumnya. 

"Tapi tentunya kami tidak melihat musim lalu, sekarang kami hanya akan terus melihat kedepan, dan mempersiapkannya dalam  pertandingan demi pertandingan di kedepan. Hal itu sudah menjadi komitmen dari semua yang ada di dalam tim," ucapnya 

"Sebagai pemain profesional, kami telah berkomitmen dan bersikap untuk tidak akan terpengaruh oleh hal-hal yang terjadi. Dengan komitmen dan kebersamaan pemain yang ditunjukkan, tentunya dengan hal-hal yang seperti itu, menjadikan kita bisa semakin lebih kuat," lanjutnya.(*)

 

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved