Persib Bandung

Fitrul dan Teja Dipastikan Bertahan di Persib Bandung, Bagaimana dengan Reky Rahayu?

Persib mengikat dua penjawa gawang Teja Paku Alam dan Fitrul Dwi Rustapa. Sementara Reky Rahayu belum ada pengumuman terkait masa depannya di Persib.

Instagram @reky.rahayu
Sosok kiper Persib Bandung Reky Rahayu yang dibawa melawan PSM Makassar bersamaan dengan I Made Wirawan. Menantikan debut pertamanya. 

Laporan Wartawan Tribunjabar.id, Adi Ramadhan Pratama

TRIBUNPRIANGAN.COM, BANDUNG - Persib Bandung memperpanjang penjaga gawang berbakat Fitrul Dwi Rustapa untuk kompetisi Liga 1 musim depan.

Dengan begitu, Fitrul Dwi Rustapa akan menjalani musim keduanya bersama Persib setelah didatangkan dari Persipura Jayapura jelang Liga 1 2022/2023.

Pemain asal Garut ini bertahan di Persib menyusul jejak Teja Paku Alam yang dipastikan bertahan hingga musim depan.

Fitrul Dwi Rustapaa
Fitrul Dwi Rustapaa (laman persib.co.id)

Meskipun begitu, Persib Bandung masih menyisakan satu kiper lainnya yakni Reky Rahayu.

Sampai saat ini belum ada pengumuman resmi apakah Reky Rahayu masih termasuk dalam skema Luis Milla di musim depan atau justru hengkang dari Persib.

Sebelumnya, pemain bernomor punggung 34 tersebut dirumorkan akan berlabuh ke Persita Tangerang pada musim Liga 1 2023/2024.

Rumor tersebut mulai melekat pada Reky Rahayu setelah penampilannya di Persib Bandung pada musim lalu kurang memuaskan.

Para bobotoh merindukan Teja Paku Alam kembali merumput bersama Persib Bandung, berharap bisa dimainkan pada laga perdana Liga 1 musim 2022/2023.
Para bobotoh merindukan Teja Paku Alam kembali merumput bersama Persib Bandung, berharap bisa dimainkan pada laga perdana Liga 1 musim 2022/2023. (Instagram @persib)

Tercatat, kiper berusia 29 tahun tersebut telah kebobolan sebanyak 14 kali dari sembilan laga yang dilakoninya bersama Persib Bandung pada musim lalu.

Meskipun banyak menyumbangkan kebobolan dirinya mampu melakukan clean sheet sebanyak dua kali saat melawan Persik Kediri (7/12/2022) dan Persita Tangerang (21/12/2023). (*)

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved