Persib Bandung

Jelang Persib Bandung vs Arema, Luis Milla Kehilangan Pemain Andalannya

Dedi Kusnandar harus absen membela Persib Bandung saat melawan Arema FC karena terkena hukuman akumulasi kartu kuning

TRIBUN NETWORK DENI DENASWARA
Pemain Persib Bandung Ezra Walian (tengah), Dedi Kusnandar, dan Beckham Putra Nugraha merayakan setelah cetak gol ke gawang Persis Solo saat pertandingan Liga 1 2022/2023 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jawa Tengah, Minggu (18/12). Pertandingan dimenangkan Persib Bandung dengan skor (2-1). TRIBUN NETWORK DENI DENASWARA 

TRIBUNPRIANGAN.COM, BANDUNG - Gelandang bertahan Persib Bandung, Dedi Kusnandar, dipastikan absen membela Persib melawan Arema FC pada Kamis (23/2/2023).

Pemain yang akrab disapa Dado ini terpaksa absen lantaran terkena hukuman akumulasi kartu setelah mendapatkan kartu kuning keempatnya pada laga melawan RANS Nusantara (19/2/2023).

Baca juga: Taklukkan RANS Nusantara, Ini Harapan Luis Milla Jelang Big Match Persib vs Arema FC

Pemain bernomor punggung 11 tersebut mendapatkan kartu kuning pada menit ke-61 setelah melanggar pemain RANS Nusantara.

Sebelumnya, Dado sudah terlebih dahulu mengoleksi tiga kartu kuning saat melawan Arema FC (11/9/2023), Dewa United (14/12/2023), dan Persija Jakarta (11/1/2023).

Kehilangan Dado tentu akan berdampak pada kekuatan Persib Bandung. Terlebih, Dado selalu mendapat kepercayaan pelatih Luis Milla untuk menjadi starter pada setiap laga Persib Bandung.

Dedi Kusnandar saat mengejar bola pada laga Bali United vs Persib Bandung pekan ke-23 Liga 1 2022/2023 di Stadion Maguwoharjo, Jumat (10/2/2023). Skor berakhir 1-1.
Dedi Kusnandar saat mengejar bola pada laga Bali United vs Persib Bandung pekan ke-23 Liga 1 2022/2023 di Stadion Maguwoharjo, Jumat (10/2/2023). Skor berakhir 1-1. (PERSIB.co.id/Sutanto NP)

Dari 24 laga yang dilakoni Persib Bandung, dirinya sudah bermain sebanyak 24 kali dan menjadi starter 15 kali.

"Dia bermain dengan sederhana dan bermain dengan pintar. Bagi saya itu menyempurnakan," jelas pelatih Luis Milla. (Laporan Wartawan Tribunjabar.id, Adi Ramadhan Pratama)

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved