Sekda Sumedang Sebut Bupati Diundang Presiden Jokowi Buah Persiapan 4 Tahun
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sumedang, Herman Suryatman menyebutkan Bupati Dony Ahmad Munir diundang oleh Presiden Joko Widodo adalah buah dari
Penulis: redaksi | Editor: bisnistribunjabar
Laporan Kontributor TribunJabar.id Kiki Andriana dari Sumedang
TRIBUNPRIANGAN.COM, SUMEDANG - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sumedang, Herman Suryatman menyebutkan Bupati Dony Ahmad Munir diundang oleh Presiden Joko Widodo adalah buah dari persiapan bertahun-tahun.
Baru-baru ini, Bupati diundang ke Istana Negara untuk memaparkan perihal sistem pemerintah berbasis digital dan kaitannya dengan penurunan angka stunting.
"Kami sudah menyangka dari empat tahun lalu (akan diundang Presiden)," kata Herman di Sumedang, Rabu (4/1/2023).
Empat tahun lalu adalah tahun 2019, dan itu merupakan tahun di mana Bupati Dony Ahmad Munir dan Wakil Bupati Erwan Setiawan mulai memimpin roda pemerintahan di Sumedang.
"Dari 2019 saat kepemimpinan Pak Bupati dan Pak Wakil dimulai kami telah berkonsentrasi di urusan digital,"
"Dan ini hasilnya," kata Herman.
Pemerintah Kabupaten Sumedang dengan memanfaatkan digitalisasi dapat menghasilkan data yang akurat di antaranya data stunting.
Stunting dapat diturunkan dengan penanganan yang tepat sesuai penyebab yang berbeda-beda di setiap kecamatan atau desa, penurunannya cukup tinggi dari baseline tahun 2018 di angka 32,2 menjadi 8,27 di tahun 2022
"Kalau konsisten, maka dua tahun lagi Sumedang akan luar biasa," kata Herman.
Lirik dan Chord Lagu Dasar Jodo Versi Eka Angelina, Lagu Sunda Terpopuler |
![]() |
---|
Resep Bubur Cianjur dengan Kuah Kuning, Menu Nikmat untuk Waktu Sarapan |
![]() |
---|
Sejarah Hari Pers Nasional, Diperingati Setiap 9 Februari |
![]() |
---|
Bank di Pangandaran Dibobol Karyawan hingga Rp21 Miliar, Begini Modusnya |
![]() |
---|
Pelaku Penipuan Lowongan Kerja di Sumedang Diringkus Polisi, 2 Orang Masih DPO |
![]() |
---|