Persib Bandung
Erwin Ramdani Membaik Paska Operasi, Mesti Latihan Terpisah
Gelandang sayap Persib, Erwin Ramdani, merasa membaik paska operasinya. Kini dia harus latihan terpisah terlebih dahulu.
Penulis: Gelar Aldi Sugiara | Editor: Gelar Aldi Sugiara
TRIBUNPRIANGAN.COM, BANDUNG - Gelandang sayap Persib, Erwin Ramdani, kembali ikut berlatih bersama tim dalam sesi latihan Maung Bandung di Stadion Sidolig, Kamis (4/11/2022).
Pemanin bernomor punggung 93 itu bergerak lincah dalam mengikuti program latihan pemulihan cedera yang diberikan staf pelatih. Latihan itu seperti berlari dan mengontrol bola dengan kakinya.
Erwin Ramdani tak mau lama-lama berkutat dengan cederanya. Pemain berusia 29 tahun itu baru saja cedera patah tulang di bagian clavicula kanan saat membela Persib menghadapi Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, beberapa waktu lalu.
Baca juga: Nasib Kompetisi Liga Simpang Siur, Gelandang Persib Beckham Putra Jenuh Berlatih
Paska operasi, dalam beberapa kesempatan latihan, Erwin terlihat sudah mampu melakukan beberapa gerakan menggunakan bagian yang cedera, seperti mengangkat beban dumbbell, dan aktivitas lainnya.
"Perkembangannya sangat baik karena sudah satu bulan lebih. Cuma masih ada sedikit ngilu, mungkin gara-gara ada benda di dalamnya. Memang belum 100 persen, tapi saya cukup senang progresnya kerasa banget,” kata Erwin dalam laman resmi klub, Persib.co.id.
Erwin pun akan memaksimalkan waktu jeda kompetisi untuk benar-benar memulihkan kondisinya.
Bahkan, kini Erwin mengaku jika sudah bisa berkegiatan normal, meski ada kegiatan yang harus menggunakan bahunya, terasa nyeri saat dilakukan.
“Saya bisa mulai mempersiapkan diri dan kondisi supaya nanti saya benar-benar 100 persen, saya sudah bisa sama, atau tidak tertinggal jauh dari temen temen yang lain,” ucapnya.
Baca juga: Persib Diprediksi Kehilangan David Rumakiek Selama 9 Bulan Akibat ACL
Kendati ikut latihan di Stadion Sidolig, tapi Erwin Ramdani mesti melakukan latihan terpisah bersama fisioterapi tim Persib Bandung, Benidektus Adi Prianto.
“Saya tidak mau mengambil risiko. Saat ini ikut program dari tim medis. Saya berharap saat sembuh, saya merasa memang benar-benar fit," katanya. (*)
